HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Resmob Polrestabes Semarang Ringkus Pembobol ATM

Wakapolrestabes Semarang AKBP Enrico Silalahi saat pres realese ungkap pencurian dan pembobolan ATM


SEMARANG, harian7.com – Resmob Polrestabes Semarang berhasil meringkus pelaku Ariangga Teguh Prabowo yang membobol mesin ATM di Jalan Plamongan Indah pada 2 Januari 2020 dan mencuri uang sebesar Rp 775 juta.

Wakapolrestabes Semarang AKBP Enrico Silalahi mengatakan pelaku ini bekerja di sebuah perusahaan yang bergerak dibidang perbaikan mesin ATM yaitu rekan dari bank Mandiri dan sudah direncanakan untuk mencuri.

Baca Juga:  Nelayan Cilacap Kebanjiran Udang Rebon, Babinsa Bantu Jemur Rebon

“Modus operandinya pelaku ini dengan berpura-pura memperbaiki mesin ATM, kemudian mengambil anak kunci di brangkas tersebut dan melapor kehilangan. pelaku membuka brangkas tersebut dan berhasil membawa kabur uang sebanyak Rp775 juta setelah itu dibelikan sebuah mobil dan handpone,”ujarnya, kepada media, Kamis (09/01/2020).

Baca Juga:  Saat Diperiksa Polisi, Pelaku Penyebar Sekaligus Pemeran Video Porno Mengaku Mempunyai Ajian Semar Mesem

Menurutnya pelaku berbekal kunci tombak dan kunci dingdong. pelaku juga memutus aliran listrik untuk mematikan CCTV ATM. ketika ATM mati atau padam, seolah sedang dalam keadaan maintenance.

“Pelaku juga berhasil membawa kabur tiga kaset atau kotak berisi uang dari dalam ATM. sisa yang berhasil diamankan sebesar Rp 379 juta dari total Rp 775 juta,”tuturnya.

Baca Juga:  Ketua DPRD Salatiga Menyayangkan Ulah US, Ungkapkan Ujaran Kebencian Dalam Acara Pengajian

Sementara itu dari keterangan pelaku Ariangga Teguh menuturkan uang dari hasil pencurian tersebut untuk karaokean dan berfoya-foya, sisanya ditabung.

“Saya terpaksa melakukan pencurian ini karena ada utang pribadi sebesar Rp 100juta dan ditagih terus menerus,”ujarnya.

Pelaku saat ini mendekam di sel Polrestabes Semarang dan dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan hukuman 7 tahun penjara.(H7)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!