Ny Umi Fakruroji Jabat Ketua DWP Kota Salatiga
Penyerahan jabatan Ketua DWP Kota Salatiga. |
SALATIGA, harian7.com – Ny Umi Fakruroji secara resmi menjadi Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Salatiga menggantikan Ny Lilis Susanto. Serah terima jabatan (sertijab) dilaksanakan di Aula Kaloka BKDiklatda Kota Salatiga, disaksikan langsung Ketua DWP Jawa Tengah Ny Rini Sri Puryono, Walikota Salatiga Yuliyanto beserta istri, Selasa (6/2).
“Tidak lupa kami ucapkan kepada Ibu Lilis Susanto dan selamat kepada Ibu Umi Fakruroji. Saya merasa yakin, Ibu Umi Fakruroji bisa menjalankan amanah sebagai Ketua DWP Kota Salatiga dengan baik,” kata Yuliyanto, dalam kata sambutannya.
Ditambahkan, bahwa kaum perempuan sekarang ini mempunyai banyak kontribusi khususnya dalam pembangunan Kota Salatiga. Hal ini, dapat dilihat dari banyaknya jumlah pejabat dari mulai Eselon 4 hingga Eselon 2 yang merupakan kaum perempuan. Dan sekarang ini saja, lebih dari 30% pejabat di Pemkot Salatiga adalah perempuan.
Sementara, Ketua DWP Provinsi Jawa Tengah Ny Rini Sri Puryono menyatakan, bahwa menjadi anggota DWP itu sebuah kebanggaan. Dan, apabila menjadi isteri seorang Aparatur Sipil Negara (ASN), secara otomatis juga menjadi anggota DWP.
“Menjadi anggota DWP itu harus mendukung netralitas ASN khususnya dalam pemilu. Siap untuk aktif dalam organisasi, berlaku sederhana dalam penampilan, perilaku atau tutur kata,” tandasnya. (Heru)
Editor : M.Nur
Tinggalkan Balasan