5 Program Unggulan SBW-FR Jika Terpilih Jadi Bupati & Wakil Bupati Cilacap
CILACAP, Harian7.com – Apabila SBW-FR terpilih jadi Bupati dan Wakil Bupati Cilacap ada 5 prioritas program yang akan direalisasikan. Yang pertama yakni pengentasan kemiskinan.
“Kita melihat Cilacap termasuk kabupaten ketiga yang memiliki angka kemiskinan tertinggi se Jawa Tengah,” kata Calon Wakil Bupati Cilacap, Fahrur Rozi (FR) saat ditemui di warung Sambal Ijo Jalan Rawa Bendungan, Cilacap, Kamis, (05/09/2024).
Kemudian yang kedua, lanjutnya sesuai dengan paket saya dan pak Setyo Budi Wibowo (SBW) yakni membuka lapangan pekerjaan baru. Cilacap sebenarnya sangat kaya, jika dikelola dengan baik potensi potensi yang ada itu, meskipun tidak sepenuhnya menghidupi rakyat, namun Cilacap akan jauh lebih makmur. Salah satunya adalah pasir besi.
“Pasir besi sekarang ini diambil dan dibawa ke China kemudian dibawa ke Chili. Dari Chili diambil biji besinya kemudian dikembalikan kembali ke China dan selanjutnya dikembalikan lagi ke Indonesia. Itu artinya kita membeli milik sendiri. Nah kalau itu kita kelola sendiri, itu kan tinggal reok (ambil),” jelas Gus Rozi sapaan akrab Fahrur Rozi.
Ia menambahkan, bahwa kami sudah menghubungi beberapa perusahaan yang terkait dengan besi seperti Krakatau steel misalnya. Kita bangun smelter di Cilacap. “Itu kan membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Cilacap,” tegasnya.
Lebih lanjut dikatakan, bahwa dari sektor pertanian pun banyak potensi yang bisa digali dan dikembangkan, ada pepaya dan lain lain.
“Keempat adalah pendidikan dan kesehatan dan program santri ‘Mantap’. Itu program yang memang memiliki makna tersendiri yaitu santri yang Makmur, Ngayomi, Taqwa, Amanah, dan Prestasi,” ucap Gus Rozi.
Program tersebut, menurutnya melalui program beasiswa seperti guru ngaji dan pengembangan sarana dan prasarana pesantren. Kalau BPJS itu kan sudah berjalan saya kira tinggal ditingkatkan saja.
“Misalnya sekarang menjadi program orang yang punya BPJS di tempat lain atau di kabupaten lain anaknya sekolah disini misalnya ya semestinya BPJS nya faskesnya pindah di tempat sekolah tersebut. Saya kira belum terintegrasi itu yang kita upayakan,” ungkapnya.
Kasihan, kata Gus Rozi masa kalau mau masuk faskes harus bayar, padahal mempunyai BPJS, hanya karena keluarganya tidak disini. Ini akan kita komunikasikan dengan pihak BPJS dan faskes.
Ditanya soal UMKM, Gus Rozi menjelaskan, bahwa geliat UMKM Kabupaten Cilacap itu luar biasa sekali. Tentu kita akan dampingi dan akan terus tingkatkan. Tidak hanya sekedar memberikan pelatihan pelatihan saja, tapi juga mndampingi pangsa pemasarannya.
“Cilacap juga mempunyai potensi seperti kayu albiso dan lainnya. Itu yang sudah terkomunikasikan dengan pihak lain. Dengan adanya smelter pasir besi, itu bisa membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Cilacap,” tandasnya.
Gus Rozi juga berucap, jika kami terpilih, maka kami berdua akan memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Cilacap. Pasangan SBW-FR akan memberikan nuansa yang berbeda dengan pasangan lain. SBW-FR yang Mantap.
“TNI dan religius bisa besinergi untuk memajukan dan mensejahterakan masyarakat. Jika masyarakat menginginkan perubahan yang lebih baik pilih pasangan SBW-FR,” pungkasnya. (*)
Tinggalkan Balasan