Wali Kota Salatiga Jajal Mobil Listrik Maxus 9, Tegaskan Tak Pakai APBD Jika Beli
Laporan: Muhamad Nuraeni
SALATIGA | HARIAN7.COM – Ada pemandangan menarik di rumah dinas Wali Kota Salatiga, Rabu pagi (16/4/2025). Sebuah mobil listrik premium, Maxus 9, tampak terparkir rapi di halaman. Ya, mobil ramah lingkungan besutan PT Indomobil ini memang tengah dipromosikan dan Wali Kota Robby Hernawan jadi salah satu yang berkesempatan menjajal langsung performanya.
Dalam momen penyerahan unit, Branch Head Indomobil Salatiga, Iqbal Affandi, hadir langsung bersama timnya. Mobil tersebut akan digunakan oleh Wali Kota selama dua hari sebagai bagian dari kampanye kendaraan bebas emisi.
“Kami ingin memberikan pengalaman langsung kepada para pemimpin daerah mengenai keunggulan kendaraan listrik. Harapannya mereka bisa menjadi contoh dalam penggunaan mobil ramah lingkungan,” ujar Iqbal.
Iqbal menyebut, pihaknya kini tengah gencar mempromosikan mobil listrik ke berbagai kalangan, khususnya kepala daerah. Tujuannya jelas: mendukung percepatan transisi menuju kendaraan bebas emisi di tanah air.
Sementara itu, Wali Kota Robby Hernawan menyambut baik inisiatif Indomobil. Ia mengaku tertarik dengan teknologi mobil listrik yang dianggap lebih hemat energi dan tentunya lebih bersahabat dengan lingkungan. Namun, ia menegaskan bahwa jika dirinya berminat membeli, hal itu tidak akan membebani anggaran pemerintah.
“Kalau saya pribadi nanti tertarik membeli, itu murni dana pribadi. Bukan dari APBD,” tegasnya.
Penggunaan kendaraan listrik memang kini menjadi bagian penting dari kampanye pengurangan emisi karbon, terutama di sektor transportasi. Pemerintah pusat pun tengah mendorong pemanfaatan mobil listrik secara masif demi menekan polusi udara dan mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil.
Sebagai informasi, Maxus 9 merupakan MPV listrik premium dengan spesifikasi mumpuni. Ditenagai motor listrik berkekuatan 245 PS dan torsi 350 Nm, mobil ini sanggup melaju hingga 540 km hanya dengan sekali pengisian daya, berkat baterai lithium-ion 90 kWh.
Tak hanya itu, fitur-fitur canggih seperti panoramic sunroof, sistem infotainment modern, captain seat elektrik, hingga sistem keselamatan aktif menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta otomotif.
Tinggalkan Balasan