Pabrik Kayu di Kaliwungu Terbakar, Api Berasal dari Mesin Boiler
KENDAL | HARIAN7.COM – Sebuah pabrik kayu di Jalan Arteri Kaliwungu, PT Lingkar Jaya, mengalami kebakaran pada Rabu (22/1/2025) sekitar pukul 18.30 WIB.
Pabrik yang memproduksi triplek ini terletak di dalam kompleks Terminal Kayu Terpadu Arteri Kaliwungu.
Sugiyanto, seorang sekuriti PT Lingkar Jaya, menyebut kebakaran bermula dari percikan api di sebuah mesin boiler. “Api cepat membesar karena banyak bahan mudah terbakar di area pabrik,” ujarnya.
Pada saat kejadian, seluruh karyawan yang berjumlah puluhan sedang beristirahat. “Syukurlah, tidak ada korban jiwa karena semua karyawan berhasil keluar dengan selamat,” terang seorang sekuriti lainnya.
Kamsani, warga setempat, mengaku kaget melihat banyak karyawan berhamburan keluar dari pabrik. “Saya sedang di warung depan pabrik. Tiba-tiba melihat banyak karyawan lari keluar, ternyata ada kebakaran,” ungkapnya.
Sebanyak lima armada pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk menjinakkan api. Namun, upaya pemadaman cukup sulit karena bahan-bahan yang mudah terbakar, seperti oli, mempercepat penyebaran api.
Berkat kerja keras petugas, api akhirnya berhasil dipadamkan dalam waktu kurang dari satu jam. Tidak ada laporan korban jiwa dalam insiden ini, tetapi kerugian material diperkirakan cukup besar.
Pihak berwenang masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran, termasuk kemungkinan adanya kelalaian teknis pada mesin boiler.(Nin)
Tinggalkan Balasan