Misi Aman Berkendara, Polres Salatiga Bersama Club Motor Gelar Glorifikasi Keselamatan Lalu Lintas
Laporan: Muhamad Nuraeni
SALATIGA | HARIAN7.COM – Guna meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menekan angka pelanggaran dan fatalitas kecelakaan, Satlantas Polres Salatiga Polda Jawa Tengah mengadakan acara bertajuk Glorifikasi Keselamatan Berlalu Lintas bersama club motor se-Kota Salatiga.
Acara yang berlangsung di Hotel Laras Asri pada Senin (4/10/2024) ini dihadiri oleh ratusan anggota komunitas motor serta para pemateri dari berbagai instansi terkait.
Kapolres Salatiga, AKBP Aryuni Novitasari, dalam sambutannya menegaskan pentingnya kesadaran kolektif untuk menciptakan lingkungan berlalu lintas yang aman.
“Keselamatan bukanlah pilihan, melainkan keharusan. Kita harus bertekad mengubah paradigma dalam berlalu lintas, agar setiap individu memahami tanggung jawabnya,” ujar AKBP Aryuni.
Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada para pemateri, yakni Kepala Dinas Perhubungan Kota Salatiga Dra. Sri Satuti, perwakilan Jasa Raharja Untung Pamungkas, serta Kasat Lantas AKP Darmin. Ia berharap para peserta, khususnya anggota club motor, dapat menyerap materi dengan baik dan menjadi pelopor perubahan dalam menciptakan budaya disiplin dan keselamatan berlalu lintas.
“Club motor harus menjadi agen perubahan dalam membangun kesadaran akan pentingnya budaya keselamatan berlalu lintas. Dengan peran ini, kita bisa menekan angka pelanggaran dan kecelakaan,” lanjut Kapolres Aryuni.
Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Kasatlantas AKP Darmin, Kepala Dinas Perhubungan, perwakilan Jasa Raharja, dan Kanit Kamsel IPDA Imam Mashudi. Para pemateri menekankan pentingnya peran aktif komunitas dalam menyebarkan kesadaran berlalu lintas.
Galatia Andi, salah seorang ketua club motor yang hadir, mengapresiasi inisiatif Satlantas Polres Salatiga. Menurutnya, kegiatan ini bukan hanya sebagai ajang edukasi tetapi juga kesempatan bagi anggota club motor untuk menunjukkan komitmen dalam tertib berlalu lintas dan mengikis stigma negatif yang melekat pada komunitas motor.
Di penghujung acara, Kapolres Aryuni mengajak seluruh peserta untuk terus bijak dalam berkendara dan mematuhi aturan berlalu lintas. “Disiplin dan tertib harus kita mulai dari diri sendiri, sehingga dapat menjadi contoh bagi orang lain,” tutup Kapolres.
Tinggalkan Balasan