HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Mainan Tradisional Viral di TikTok, Begini Cara Main Lato-Lato

Istimewa

Laporan: Iwan Setiawan


BANJARNEGARA, harian7.com – Seperti diketahui belakangan  ini muncul permainan anak lato-lato tengah viral di berbagai media sosial terlebih di akun TikTok.

Salah satu permainan tradisional ini banyak dimainkan oleh seluruh kalangan masyarakat, mulai dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa.

Ketahui sejumlah fakta lato-lato mainan anak yang viral mulai dari asal-usul hingga cara bermainnya. Mainan tersebut berupa dua bola yang cukup berat disambung dengan seutas tali.

Nama lato-lato berasal dari Makassar. Namun di sejumlah daerah, namanya berbeda, yakni  Katto-katto, Etek-etek, Nok-nok, dan Toki-toki.

Baca Juga:  Wow.. Karyawan Kampoeng Rawa Upacara HUT RI Ke 76 di Tengah Spot Selfi Danau Rawa Pening

Lato-lato merupakan salah satu jenis permainan tradisional yang bisa ditemukan di indonesia. Lato-lato ini sangat ikonik sejak jaman 1990an, terutama bagi masyarakat yang tinggal di kawasan pedesaan. 

 

Dalam bahasa Inggris, lato-lato disebut clackers. Beberapa sumber menyebut permainan ini berasal dari Amerika Serikat.

Harga lato lato sendiri berbeda sesuai dengan tempat ataupun daerah masing-masing. Permainan ini mudah di dapat seperti di toko kelontong, media sosial, supermarket maupun toko online lainnya.

Untuk Harga lato-lato cukup terjangkau yakni berkisaran ribuan hingga belasan ribu rupiah mulai dari 8ribuan sampai 12ribu.

Baca Juga:  Peduli Terhadap Masyarakat Tidak Mampu, Itu Menjadi Tekat LKBH IAIN Salatiga, Demi Tegaknya Keadilan
Istimewa

Cara bermain lato-lato tidaklah sulit, bahkan semua kalangan dapat memainkan jenis permainan ini. Adapun hal yang perlu diperhatikan saat memainkannya, yaitu dengan menggoyangkan dan menyeimbangkan dua bola lato-lato agar saling berbenturan.

Namun, saat melihat orang lain melakukan permainan ini terlihat mudah. Sebenarnya permainan lato-lato cukup sulit dimainkan. Berikut ini cara mudah bermain lato-lato yang bisa dilakukan.

Pastikan kedua bola lato-lato tepat dengan posisi sama dan juga seimbang , Jepit bagian tengah tali lato-lato di antara jari tangan.

Jika sudah, maka Anda hanya perlu menggoyangkan tangan terus hingga lato-lato saling beradu dan menimbulkan bunyi seperti “Tek-tek-tek”.

Baca Juga:  OJK Dukung TPKAD Jadi Katalis Inklusi Keuangan, Kebangkitan UMKM serta Pemulihan Ekonomi

Kunci yang paling penting dalam memainkan lato-lato ini yaitu tetap dengan menjaga keseimbangan bola dan juga fokus pada permainan ini.

Lato-lato juga bisa menjadi cara bagi orang tua untuk mengatasi anak yang kecanduan gadget. Dengan memainkannya, anak-anak akan cenderung menghabiskan lebih banyak waktu untuk bermain secara langsung.

Meski sederhana, permainan lato-lato yang ternyata bermanfaat untuk membantu melatih keseimbangan gerak otot tangan, melatih kesabaran, hingga membuat pikiran menjadi lebih tenang. Selamat mencoba.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!