Lomba Video Conten Gempur Rokok Ilegal, Dua Tim UIN Salatiga Sabet Juara
Laporan: Bang Nur
SALATIGA,harian7.com – Dua tim dari Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga berhasil meraih juara video conten yang digelar Dispora setempat. Lomba dilakukan sebagai bagian dari sosialisasi anti rokok ilegal yang bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT).
Pemenang berasal dari Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora (Fuadah) UIN. Juara pertama diraih Fajar Nurwakhid dan Nur Naila. Kemudian juara kedua juga diraih mahasiswa UIN.
Mereka adalah Disa Indriana, Fitria Nur Habibah, Putri Arum Nur Khasani dan Nabila Putri Azzahra. Sementara peringkat ketiga disabet mahasiswa UKSW. Mereka menerima piala dan uang pembinaan.
Kadispora Nasiruddin menjelaskan jika kegiatan ini guna meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
“Baik dengan jalan santai dan juga pemahaman mengenai cukai tembakau yang resmi,” jelasnya.
Selain jalan sehat, acara juga diisi dengan talkshow dengan narasumber Pj Wali Kota Sinoeng N Rachmadi dan juga dari Bea Cukai Semarang.(*)
Tinggalkan Balasan