HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Dua Tahun Mangkrak, Kini Wana Wisata Alam Watu Jonggol Dibuka Dengan Wajah Baru

Laporan: Budi Santoso

NGAWI,harian7.com – Sebuah tempat wisata alam Watu Jonggol yang terletak di Desa Pandan sari Kecamatan Sine Kabupaten Ngawi Jawa Timur, yang selama kurang lebih dua tahun di tutup total akibat pandemi Covid 19 kini di buka kembali.

Selama dua tahun  mangkrak, kini  kepala Desa ,Pokdarwis (Kelompok sadar wisata) dan BUMdes, akhirnya menggandeng PT.MMS (Multi Manunggal Solotion) untuk menggelar Eco Tourist Soft Launching. Untuk menarik minat masyarakat, acara dimeriahkan dengan hiburan musik dangdut Alrosta dari Kota Sragen.

Baca Juga:  Peringati Hari Lahir Pancasila, Pemuda Pancasila Kendal Bagi Santunan dan Ajak Warga Perangi Sampah 

Kepala Desa Pandansari, Supriyadi mengatakan, wisata Watu Jonggol untuk tahun  2022 kita buka kembali supaya bisa mengangkat pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Melalui Pemdes BUMdes, Pokdarwis yang akan bekerja sama dengan PT,MMS tempat wisata ini dibuka lagi. Dan mereka yang menangani di bidang property dan kepariwisataan,”katanya.

Baca Juga:  Setelah Mendapat Dukungan Dari Banom NU dan Kepala Desa, Kepengurusan IPNU IPPNU Desa Banyusidi Resmi Terbentuk
Kades dan Dirut foto bersama.

Suyoko Direktur utama PT.MMS (Multi Manunggal Solution) ketika di temui awak media harian7.com mengungkapkan,  kami punya program kedepan, yakni progam  jangka pendek, jangka menengah, jangka panjang yang mana sesuai tujuan dari Pemdes Pandansari dan enam bulan kedepan akan menbranding sekaligus merombak total tempat wisata alam Watujonggol tersebut.

Baca Juga:  Biro SDM Polda Jateng Gelar Berbagai Bakti Sosial Menjelang Rakorbin SDM Polri

“Inovasi baru ditempat wisata ini diantaranya, flaying fox,home stay,tempat kemping dan masih banyak lagi karena tempat wisata watu jonggol ini sangat sejuk pemandangan batu batunya yang sangat mebajubkan sehingga bisa menarik para wisatawan lokal maupun mancanegara,”jelasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!