HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


PT S2P PLTU Cilacap Ditunjuk Sebagai Pilot Project Industri Siaga Covid-19

CILACAP, Harian7.com – CILACAP – PT Sumber Segara Primadaya (S2P) PLTU Cilacap ditunjuk sebagai pilot project untuk industri siaga Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Cilacap, AKBP Dery Agung Wijaya saat mencanangkan Industri Siaga Covid-19, Selasa (04/08/2020) dihalaman masjid PT S2P PLTU Cilacap.

“Percontohan industri siaga sangat penting dalam adaptasi kehidupan baru sekaligus mendisiplinkan pekerja sebagai polisi bagi dirinya sendiri dalam menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19,” katanya.

Baca Juga:  Pemprov Jateng Antisipasi Rabies pada 226 Anjing Selundupan dari Jabar

Kapolres menambahkan, adaptasi kebiasaan baru bukan hanya menjadi milik pemerintah atau pun TNI / Polri, namun milik bersama, karena masyarakat sebagai garda terdepan harus betul-betul disiplin dalam menerapkan adaptasi kebiasaan baru.

“Penunjukkan PT S2P bukan serta merta, bukan karena kedekatan dengan pimpinannya atau karena apa. Tapi berdasarkan penilaian Forkopimda, berdasarkan syarat adminsitrasi dan syarat sarana prasarana terpenuhi. Karena itulah ditunjuk S2P sebagai pilot project industri Siaga Covid-19 di Kabupaten Cilacap,” tandasnya.

Diharapkan dengan adanya penunjukan S2P sebagai pilot project sebagai industri siaga Covid-19 akan diikuti oleh industri-industri lain.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Menikmati Malam di Hotel Grand Wahid Salatiga, Ternyata Segini Tarif Semalamnya

Kapolres menekankan, meski sebagai pilot project bila tidak ditaati secara maksimal. Dimana para pekerja tidak memposisikan dirinya sebagai polisi untuk dirinya sendiri, tidak akan berjalan.

“Walapun disana sudah ada contoh yang baik yang bisa dikatakan canggih, kemudian alat pencuci tangan, menggunakan masker, namun tidak ada kedisiplinan, tetap percuma. Karena itulah, kita mulai dengan adaptasi kebiasaan baru,” tegasnya.

Baca Juga:  Diduga Tertabrak Truk, Dua Perempuan Tewas

Dia mencontohkan,salah satunya bagaimana caranya kita membiasakan berbicara dengan menggunakan masker.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji, Wakil Bupati, Syamsul Aulia Rahman, Forkopimda, Dirtek PT S2P PLTU Cilacap, Ir. Irvan Rachmat, General Manager unit 1, 2, Sugeng dan karyawan. (Rus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!