Pilgub Jateng, Pemuda Pancasila Bersikap Netral
![]() |
Ketua MPC PP kabupaten Semarang menerima Pataka PP. |
UNGARAN, harian7.com – Dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur (Pilgub) Jateng 2018 ini, secara organisasi bahwa Pemuda Pancasila (PP) akan bersikap netral atau tidak berpihak kepada siapapun. Namun, jika kader PP akan memberikan dukungannya secara pribadi itu menjadi hak setiap warga negara. Demikian ditegaskan Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Semarang DR H Endar Susilo SH MH, dalam sambutannya pada pelantikan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Susukan, Minggu (14/1).
“Kami tegaskan, secara organisasi PP Kabupaten Semarang akan netral dalam Pilkada/Pilgub Jateng 2018 ini,” kata Endar Susilo.
Pelantikan PAC PP Kecamatan Susukan ini, merupakan yang pertama kalinya dilaksanakan dari 19 PAC PP di Kabupaten Semarang. Untuk pelantikan PAC PP di kecamatan lain, akan dilakukan secara bertahap. Dan tidak ada target harus selesai sampai kapan namun secepatnya ke 19 PAC PP di Kabupaten Semarang ini akan dilantik kepengurusannya. Pasalnya, kedepan setelah PAC PP Kecamatan dilantik, tugas selanjutnya adalah membentuk dan melantik Ranting PP di masing-masing desa/kelurahan di wilayahnya masing-masing.
Menurut Doktor alumni Unissula Semarang ini, bahwa target MPC PP Kabupaten Semarang adalah mempunyai komitmen dalam berbagai kegiatan yang mengena ditengah masyarakat. Seperti kegiatan sosial dan jangka pendek yang akan dilakukannya adalah pembagan sembako. Tentunya, ini semua ada aturannya. Selain itu, pendampingan dan penyuluhan hukum hingga ke desa-desa atau kelurahan di kabupaten Semarang.
“Boleh dikatakan bahwa kedepan ada program “PP Masuk Desa”. Karena sebagian besar wilayah di kabupaten ini adalah pedesaan. Pasalnya, PP itu jelas sebagai pengawal dan pengaman Pancasila dan PP adalah organiasi yang sudah tua yang berdiri sejak tahun 1959. Dan masyarakat secara keseluruhan telah mengetahui jika PP itu benar-benar ada dan bukan organisasi yang baru,” katanya.
Dalam kepengurusan PAC PP Kecamatan Susukan sesuai dengan SK MPC PP Kabupaten Semarang Nomor : 01/SK/MPC-PP-KAB.SMG/I/2018, tertanggal 11 Januari 2018 yang diitandatangani Ketua MPC PP Kabupaten Semarang DR H Endar Susilo SH MH dan Sekretaris Septemy Setyo Legawa SSos SH. Sebagai Ketua Mulyadi, Wakil Ketua Munromi, Sekretaris Widodo Silo, Wakil Sekretaris Ade Erwinsyah dan Mustamar, Bendahara Wahyu Dwi Andriyanto, Wakil Bendahara Khabib dan Imam Suprobo.
Untuk Ketua Bidang Organisasi dan keanggotaan Suyatno, Bidang Polhukam Heri Wiyono, Bidang Kesejahteraan Sosial Suroyo, dan Bidang Perekonomian Purwadi Nugroho. Selain itu masih ada anggota bidang-bidang tersebut. Dalam pelantikan itu, hadir pula pengurus PAC PP Kecamatan se Kabupaten Semarang, Muspika Susukan serta Pengurus MPC PP Kabupaten Boyolali dan MPC PP Kota Salatiga. (Heru/M.Nur)
Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tinggalkan Balasan