Sempat di Kabarkan Hilang, Seorang Kakek Warga Klaseman Sudah di Temukan
![]() |
Karsu saat tiba dirumah. |
Salatiga, harian7.com – Karsu (72) warga Klaseman, Jalan Kasuari No 108, RT 03 RW 09, Kelurahan Mangunsari, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga, yang dikabarkan hilang atau meninggalkan rumah pada Kamis (2/11/2017) sore kini telah ditemukan.
“Alhamdulillah.. ayah saya sudah pulang kerumah ini tadi sekitar pukul 03.00 WIB dini hari dengan di antar ojek. Kami atas nama keluarga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang turut membantu menyebarkan informasi. Ayah saya memang sudah pelupa jadi dia tidak ingat dia mau kemana,”kata Tri Agus Kuncoro kepada harian7.com, Jumat (3/11) pukul 03.15 dini hari.
Karsu (72) saat di konfirmasi harian7.com mengaku awalnya bermaksud untuk menyusul Agus di tempat kerja yang masih di wilayah Klaseman. Namun ia berjalan kaki hingga sampai Ungaran.
“Saya ini bermaksud ingin menyusul anak saya, namun dengan jalan kaki malah sampai daerah Ungaran. Ini tadi pulangnya saya naik ojek sampai rumah dengan bayar ongkos Rp 30 ribu. Alhamdulillah saya sudah sampai rumah,”katanya dengan muka lelah karena tidak makan dari siang hari.
Seperti di beritakan sebelumnya, Karsu dikabarkan hilang (pergi tanpa pamit) hari ini Kamis (2/11/2017) sore. Kejadian tersebut membuat seluruh keluarga serta warga sekitar panik dan berupaya ikut melakukan pencarian, bahkan Tri Agus Kuncoro , Kamis (2/11) malam sekira pukul 22.00 Wib juga telah melaporkan kejadian ini ke Polres Salatiga.(Widodo)
Berita Sebelumnya :
Berita Orang Hilang: Kakek Berusia 72 Tahun Warga Klaseman Pergi Tanpa Pamit
Tinggalkan Balasan