Peringati Harpenas ke-15 Tahun, Ini Pesan Bupati Kendal
![]() |
Wakil bupati Kendal Windu Suko Basuki menyerahkan penghargaan kepada para pemenang di puncak Harpenas Kendal. |
KENDAL | HARIAN7.COM – Peringatan Hapernas merupakan momentum untuk mengingatkan kembali amanat Bung Hatta, Bapak Perumahan Nasional dalam Kongres Perumahan Rakyat Sehat Tahun 1950.
Setiap tahunnya, pada 25 Agustus, masyarakat Indonesia memperingati Hari Perumahan Nasional (Hapernas). Perayaan ini merupakan simbol untuk mengingatkan kita akan perlunya upaya menciptakan perumahan yang layak huni bagi seluruh lapisan masyarakat.
Hal itu disampaikan Bupati yang dibacakan oleh Wakil Bupati H. Windu Suko Basuki pada puncak perayaan Hari Perumahan Nasional yang di gelar di Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal, Jumat (25/08/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati, Unsur Forkopimda, Kepala BP2P, Kepala Disperkim Prop.Jateng, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat, Dir.Ops. KIK Kendal, Dirut BKK, Pimpinan Perbankan, Ketua BAZNAS, Kades Sukomangli, Kalibogor, Bangunsari, Ketua HIMPERRA, dan Ketua REI serta Ketua APERNAS.
Lebih lanjut Bupati Dico mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian untuk memperingati hari perumahan nasional ke 15 tahun sekaligus menjadi momentum untuk menjawab permasalahan pemenuhan rumah murah bagi MBR (Masyarakat Berpenghasilan Rendah)
Selanjutnya Bupati memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas capaian-capaian yang telah diraih oleh Pemda Kendal melalui Disperkim dalam penyelenggaraan penyediaan perumahan bagi masyarakat Kendal.
Bupati Juga memberikan ucapan selamat kepada penerima penghargaan Harpernas tahun 2023 tingkat Kabupaten Kendal Kategori Kontribusi dalam Penangan RTLH di Kabupaten Kendal 2021 – 2023.
“Mereka adalah Bank Jateng Cabang Kendal, PT. BPR BKK Kendal, KIK Kendal, Baznaz Kendal dan Kodim 0715 serta PT. Nindya Karya Utama,” terang Wakil Bupati
“Himperra dan REI Kendal Kategori Penghargaan atas Kolaborasi CSR dalam upaya Penanganan Stunting di Kabupaten Kendal,” imbuh Bupati.
Penghargaan juga diberikan kepada Desa Sukomangli Patean, Desa Kalibogor Sukorejo, Desa Bangunsari Pageruyung yang telah memenangkan penghargaan atas Kontribusi Pemdes dalam Pengurangan Angka RTLH di Kabupaten Kendal.
“Mudah-mudahan kontribusi dan kolaborasi atas prestasi ini, agar terus dipertahankan dalam upaya penanganan dan pengurangan RTLH, serta penanganan Stunting di Kabupaten Kendal,” harap Bupati.
Di akhir pidatonya, Bupati menyampaikan Ucapan Selamat Hari Perumahan Nasional yang ke 15, mari kita Wujudkan Hunian Layak, Terjangkau dan Berkelanjutan.
Penulis : A.Khozin
Editor : Andi Saputra
Tinggalkan Balasan