HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Terdengar ‘Dug’ Dikira Nangka Muda Jatuh, Ternyata Api Melalap Rumah Warga Banyukuning

Petugas Damkar dengan dibantu warga saat berupaya memadamkan api.

Penulis: Bang Nur

UNGARAN,harian7.com – Sebuah rumah permanen milik Sobar (38) di Dusun Krajan RT 03 RW 01 Desa Banyukuning Kecamatan Bandungan Kabupaten Semarang, hangus terbakar Kamis (17/12/2020) sekira pukul 20.30 wib.Tidak ada korban dalam kejadian tersebut namum kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Baca Juga:  Ketua IPSI Ngawi Kecam Konvoi Brutal Yang Berujung Serang Warga dan Bakar Sepeda Motor

Rafsanjani (30) salah seorang warga sekitar saat dikonfirmasi harian7.com membenarkan peristiwa itu. Menurutnya api diduga berasal dari tungku/pawon kayu bakar. Karena sesaat sebelum kebakaran korban sedang memasak gula aren dan tungku masih dalam keadaan menyala.

“Kebakaran terjadi sekitar pukul 20.30 wib tadi. Saat kejadian pemilik rumah sedang mengikuti kegitan ke agamaan (Tahlilah) rutin. Sedangkan istrinya tidur dirumah,”jelasnya.

Baca Juga:  Tragis! Pengendara Motor Asal Salatiga Meninggal Dunia Akibat Menabrak Pohon di Ampel Boyolali

Ditambahkan Rafsanjani, api dapat dipadamkan sekira pukul 21.00 wib setelah dua unit mobil pemadam kebakaran di kerahkan.”Api dapat dipadamkan, oleh petugas damkar yang dibantu masyarakat. Beruntung api tidak menjalar ke bangunan lain dan hanya bagian dapur yang hangus terbangkar,”ungkapnya.

Kebakaran kali pertama diketahui oleh warga sekitar rumah korban.”Jadi awalnya warga  yang mendengar suara ‘dug’. Semula dikira nangka muda jatuh, eh ternyata setelah ditengok  ternyata ada api yang sudah membesar. Melihat itu langsung diumumkan terjadinya kebakaran menggunakan pengeras suara dan warga bergegas datang lalu dengan alat adanya berupaya memadamkan,”pungkas pria yang keseharianya berprofesi sebagai pengacara/advokad.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!