PLN Icon Plus dan Pemprov Jateng Luncurkan Internet Desa Gratis 2025: Dorong Akselerasi Digital hingga Pelosok
Laporan: Syarifudin
BOYOLALI | HARIAN7.COM – Upaya percepatan transformasi digital di kawasan pedesaan Jawa Tengah mendapat angin segar dengan diluncurkannya program Internet Desa Gratis 2025. Program hasil kolaborasi antara PLN Icon Plus dan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah ini resmi diluncurkan di Pendopo Kabupaten Boyolali, menyasar 170 titik di wilayah yang selama ini mengalami keterbatasan akses internet.
Langkah strategis ini melibatkan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jateng, dengan menyasar desa kategori blankspot, desa dampingan, dan desa wisata. Peluncuran tersebut ditandai dengan penyerahan bantuan internet secara simbolis oleh Gubernur Jawa Tengah, Komjen Pol (Purn) Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St.M.K., kepada Kepala Desa Lenco, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Bapak Sutarno.
Sebagai anak perusahaan PLN yang bergerak di bidang layanan infrastruktur digital, PLN Icon Plus memastikan komitmennya dalam mendukung penuh inisiatif ini. General Manager PLN Icon Plus SBU Regional Jawa Bagian Tengah, Arif Rohmatin, menegaskan kesiapan pihaknya menyediakan layanan dan teknologi terbaik.
“Kami terus memperkuat komitmen dalam menghadirkan layanan internet desa yang andal, cepat, dan merata. Kolaborasi ini menjadi bagian dari misi kami untuk mendorong pemerataan transformasi digital di seluruh pelosok Jawa Tengah,” jelas Arif.
Respons positif datang dari masyarakat desa penerima manfaat. Kepala Desa Lenco, Sutarno, menyampaikan bahwa fasilitas internet ini sangat membantu aktivitas warga.
“Selama ini kami sering kesulitan sinyal, apalagi untuk keperluan sekolah daring dan pelayanan administrasi desa. Sekarang, dengan internet gratis ini, kami bisa lebih cepat dan efisien melayani warga,” tuturnya.
Program Internet Desa Gratis 2025 tak hanya berorientasi pada konektivitas, tetapi juga diharapkan menjadi motor penggerak produktivitas masyarakat desa dan solusi atas kesenjangan digital antarwilayah di Provinsi Jawa Tengah.
Tinggalkan Balasan