Kelompok Tani Budi Luhur Gelar Halal Bihalal, Pererat Silaturahmi dan Semangat Kebersamaan
Laporan: Ratmaningsih | Kontributor Temanggung
TEMANGGUNG | HARIAN7.COM – Kelompok Tani Budi Luhur menggelar acara Halal Bihalal di halaman Komando Latihan Tempur TNI AD, Dusun Keji, Desa Gentan, Kecamatan Kranggan, Kabupaten Temanggung, Jumat (25/4/2025).
Acara yang penuh kehangatan ini dihadiri oleh Camat Kranggan beserta jajarannya, DKP3 Kabupaten Temanggung, PPL Pertanian, tokoh agama, perwakilan KTNA (Kontak Tani Nelayan Andalan), anggota Kelompok Tani Budi Luhur, serta masyarakat sekitar.
Dalam sambutannya, Ketua Kelompok Tani Budi Luhur, Wukir, menekankan pentingnya momen Halal Bihalal ini untuk mempererat hubungan antaranggota dan masyarakat.
“Setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa, kita berkumpul untuk saling memaafkan dan memperbaiki diri,” ujar Wukir.
Wukir juga menambahkan bahwa acara ini menjadi sarana kebersamaan yang jarang terjadi di hari-hari biasa.
“Karena di hari biasa warga lebih banyak menghabiskan waktu dengan aktivitas sendiri-sendiri,” imbuhnya.
Kegiatan ini makin bermakna dengan tausyiah yang disampaikan oleh Ustadz Abdul Azis, dilanjutkan dengan doa bersama dan makan bersama yang penuh keakraban. Antusiasme anggota kelompok tani tampak jelas sepanjang jalannya acara.
Sementara itu, Camat Kranggan, Herman Santoso, S.IP., M.Si., dalam sambutannya berharap agar acara ini mampu memperkokoh kebersamaan dan meningkatkan produktivitas para petani.
“Dengan adanya acara halal bihalal ini diharapkan dapat memperkuat kebersamaan dan kerja sama di antara anggota kelompok tani, sehingga dapat meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan anggota,” kata Herman.
Tak lupa, Herman Santoso juga menyampaikan permintaan maaf di tengah suasana lebaran dan memberikan apresiasi kepada seluruh warga yang telah menjaga kekompakan.
Acara Halal Bihalal Kelompok Tani Budi Luhur ini berlangsung lancar dan penuh kehangatan. Selain bermaaf-maafan, warga juga saling bertukar pikiran untuk kemajuan desa ke depan.(*)
Tinggalkan Balasan