HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

BRI Liga 1 2023/2024 : PSIS Kandaskan Byangkara Presisi Indonesia 3-1

Pelatih dan pemain PSIS Semarang saat pressconfrence seusai pertandingan melawan Byangkara Presisi Indonesia, Senin (3/7/2023). (Foto : Andi Saputra/harian7.com). 

SEMARANG | HARIAN7.COM – PSIS Semarang berhasil mengkandaskan tamunya Byangkara Presisi Indonesia dengan skor 3-1 dalam BRI Liga 1 2023/2024, yang diselenggarakan di Stadion Jatidiri Semarang, Senin (3/7/2023). 

Gol PSIS dicetak oleh Carlos Fortes menit 86 Gali Freitas 90+3 dan Baubakary Diara menit 90+8. Sementara dari Byangkara Presisi Indonesia dicetak oleh M.Ragil menit 26.

Baca Juga:  Cilacap Akan Gelar Red White Nation Cup 2022, Ini Pelaksanaanya

Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius mengatakan, Kunci kemenangan ketika terus memotivasi para pemain untuk terus berjuang sampai menit akhir.

“Saya selalu katakan kita harus percaya terhadap diri sendiri dan terus berjuang sampai peluit panjang wasit dibunyikan,” ujarnya. 

Baca Juga:  Peristiwa di Hotel Le Beringin: Bantu Rekan Matikan Oven, Siswi SMKN 1 Justru Tubuhnya Terbakar

Menurutnya, terlepas dari itu ini adalah pertandingan yang luar biasa di pertandingan pertama BRI Liga 1.

“Berkat kerja keras pemain dan tim,  Mahesa bisa memutus rekor tak pernah kalah lawan dari Byangkara Presisi Indonesia,” jelasnya. 

Baca Juga:  Jejak Uang Judi Online di Asia Tenggara, Dampak dan Tantangan bagi Indonesia

Sementara itu, Salah satu perwakilan pemain Septian David Maulana menuturkan, Laga malam ini adalah laga yang berat dan akhirnya bisa memenangkan pertandingan. 

“Alhamdulillah dari intruksi pelatih semua pemain bisa menjalankan strategi yang diberikan dan kemenangan ini bisa untuk memotivasi pertandingan selanjutnya,” pungkasnya. (Andi Saputra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!