Jelang Derby Jateng, PSIS Semarang Siap Kalahkan Persis Solo
![]() |
Pelatih dan pemain PSIS Semarang saat konfrensi pers sebelum pertandingan melawan Persis Solo. (Foto : Andi Saputra/harian7.com). |
SEMARANG | HARIAN7.COM – PSIS Semarang akan menjalani pertandingan melawan Persis Solo dalam Derby Jateng di BRI Liga 1 2023/2024 pekan ke-25, yang akan diselenggarakan di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (17/2) sore.
Caretaker PSIS Semarang, M.Ridwan mengatakan, Persiapan untuk pertandingan besok sudah sangat baik dan semua pemain juga sudah dievaluasi dan siap bertanding walaupun pertandingan sebelumnya bisa mendapat tiga poin.
“Kita tahu bahwa persis adalah tim yang bagus dan pasti tidak akan mudah untuk mengalahkan mereka tapi insya Allah kita akan bisa mengalahkan mereka,” ujarnya, kepada media, Kamis (16/2).
Menurutnya, Besok adalah pertandingan yang sangat penting ya bukan berarti pertandingan-pertandingan yang sebelumnya juga enggak penting karena di luar sana juga banyak yang bilang ini adalah pertandingan derby Jateng.
Dia menambahkan, Terkait tanpa penonton untuk pertandingan besok kerugian pasti ada karena penonton adalah pemain ke 12 untuk menambah motivasi dan semangat.
“Kita tentunya tetap semangat apapun itu kemenangan adalah kado yang paling indah untuk penonton yang tidak bisa menyaksikan langsung pertandingan di stadion,” ucapnya.
Sementara itu, Salah satu perwakilan pemain Septian David Maulana menuturkan, Dari beberapa evaluasi, tim PSIS yakin bisa menguasai jalannya pertandingan.
“Coach Ridwan sudah memberikan porsi latihan kepada kami. Kami pun juga siap menerima instruksi yang dijalankan,” pungkasnya. (Andi Saputra)
Tinggalkan Balasan