HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Uji Coba Lawan Arema, PSIS Semarang Akan Lihat Progres Latihan

Pemain PSIS Semarang saat melakukan latihan, di stadion citarum. 


SEMARANG, Harian7.com – Penggawa PSIS akan melakoni laga pre-season pertama saat menghadapi Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada Minggu (22/5/2022) malam.

Melakoni uji coba tersebut, tim PSIS tidak dibebani dengan target. Namun secara teknis, tim pelatih dan manajemen ingin melihat progress dari latihan yang sudah dijalankan.

Baca Juga:  Tim Sparta Polresta Surakarta Amankan 17 Suporter Bawa Miras, Laga PSS Sleman vs Madura United Tetap Kondusif

“Melawan Arema besok Minggu, kami akan melihat progress sejauh mana kondisi pemain setelah latihan sepekan terakhir. Melalui uji coba, kami bisa melakukan evaluasi-evaluasi. Kalau bisa menang itu bonus dan Alhamdulillah,” ujar asisten pelatih PSIS, Achmad Resal yang sementara memimpin tim pada Jumat (20/5/2022).

Baca Juga:  Rumor Perpindahan Pemain, Yoyok Sukawi Minta Suporter Tak Tanggapi

Menurutnya, Selain itu karena masa pre-season, akan coba juga pemain-pemain muda PSIS untuk menambah jam terbang mereka. Banyak kan pemain dari akademi PSIS yang saat ini latihan dengan senior. 

Dia menambahkan, Mengenai komposisi pemain yang akan berangkat ke Malang, Resal menjelaskan bahwa akan difinalisasi setelah latihan terakhir di Semarang, Sabtu pagi esok.

Baca Juga:  Lengkapi Legiun Asing, Ali Sesay Resmi Gabung PSIS Semarang

“Siapa-siapa yang akan berangkat ke Malang akan difinalisasi setelah latihan Sabtu pagi besok di Semarang. Tim sendiri akan bertolak ke Malang pada siang harinya,” tutur Resal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

TERKINI

error: Content is protected !!