HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Pilkakam Bengkulu Rejo Mulai Hangat,Roni Digadang Maju Kembali Untuk Dua Periode

Roni, sosok pemimpin yang digadang gadang rakyatnya untuk kembali memimpin.

 Laporan: Dinata | Kepala Perwakilan Lampung

WAY KANAN,harian7.com –  Pemilihan Kepala Kampung (Pilkakam) 2021 di Waykanan, Lampung, mulai hangat diperbincangkan. Para bakal calon (Balon) Kakam (Desa) pun mulai muncul. Sosok yang diharakapkan memimpin desanya pun mulai disebut-sebut.

Salah satu tokoh masyarakat yang langsung kita konfirmasi oleh awak media. Ia Berharap Di Kampung Bengkulu Rejo, Kecamatan Gunung Labuhan, mengemukakan Sosok Roni untuk dua periode.

“Saya sangat mengharapkan Roni maju kembali  dan terpilih menjadi kepala kampung Bengkulu Rejo kecamatan Gunung Labuhan ini. Karena beliau progresif dan mempunyai kompetensi untuk mengelola dan membangun desa menjadi lebih maju dan lebih dekat dengan masyarakat,” ungkap seorang Tokoh masyarakat selasa (26/01/2021).

Baca Juga:  Pekan Olahraga Guru SIT Resmi Dibuka, Ajang Persaudaraan dan Semangat Olahraga

Warga juga berharap di pemilihan kepala kampung ini Roni Bisa menang karena warga  merasa nyaman dan bisa hidup tentram warga sangat antusias dan yakin Roni bisa menang kembali di pemilihan ini,”ungkap salah satu warga yang tidak mau disebutkan namanya.

Baca Juga:  PWI Jateng Luncurkan Program Jogo Wartawan Dimasa Pandemi

Lanjut warga juga berkata, Roni adalah sosok pemimpin yang layak di acung kan jempol, beliau sangat dekat dengan masyarakat nya dan  takpernah pandang bulu baik tua,muda,dan remaja dia sangat dekat.

Kami selalu berharap, berdoa dan berusaha agar Roni Bisa melanjutkan pembangunan kembali untuk kampung Bengkulu Rejo lebih maju lagi  dan mengayomi dan memberi ide – ide terbaik dalam membangun dan mensejahterakan kami masyarakat Kampung Bengkulu Rejo ini.

Roni mengajak masyarakat menghindari politik isu dan perpecahan boleh beda pilihan tapi jangan sampai denga ada nya beda pilihan masyarakat saling bermusuhan.

Baca Juga:  Peduli Bencana Alam, Gabungan Wartawan dan Musisi (GWM) Nganjuk Galang Dana

“Harap saya, walaupun kita beda pilihan tapi hubungan warga satu sama lain tetap bisa terjalin dengan baik apa lagi sampai menimbulkan hal hal yang tidak kita inginkan.”

“Diharapkan masyarakat damai dalam pemilihan yang akan diselenggarakan nanti. Masyarakat diharapkan menjadi pemilih yang cerdas, karena pemilih yang cerdas adalah menolak segala bentuk perbuatan yang melanggar hukum,”pungkas Roni.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!