HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Jenderal Listyo Sigit Prabowo Resmi Jadi Kapolri

Presiden Jokowidodo saat melantik Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri)

Editor : M.Nur


JAKARTA, Harian7.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis. Pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta, Rabu (27/1) pagi dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Perwira lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) Angkatan 1991 itu, dilantik melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 5/Polri Tahun 2021 tentang Pengangkatan Kapolri yang dibacakan oleh Sekretaris Militer Presiden. Setelah diambil sumpahnya, Listyo Sigit kemudian menandatangani berita acara pengangkatan Kapolri.

Baca Juga:  Kombes Pol Yohanes Ragil Raih Penghargaan Kapolri, Biro SDM Polda Jateng Diakui Nasional

Jokowi melalui Keppres Nomor 7/Polri Tahun 2021 tentang Kenaikan Pangkat dalam Golongan Perwira Tinggi Polri. Juga menetapkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi kepada Komjen Polisi Listyo Sigit Prabowo menjadi Jenderal Polisi.

Setelah pembacaan Keppres tersebut, Jokowi melakukan penanggalan dan penyematan tanda pangkat dan tanda jabatan serta menyerahkan tongkat jabatan Kapolri kepada Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, dan diikuti ucapan selamat oleh Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Baca Juga:  Kapolda Sulteng Targetkan Pencarian Sisa DPO Teroris Poso Secara Tuntas

Hadir mendampingi Presiden dan Wapres dalam pelantikan tersebut Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, serta Ketua DPR RI Puan Maharani.

Sebelumnya Presiden pada Rabu (13/1), mengajukan nama Komjen Polisi Listyo Sigit Prabowo ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI sebagai calon tunggal Kapolri melalui Surpres nomor R-02/Pres/01/2021 yang disampaikan langsung oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno kepada DPR.

Baca Juga:  Kemenparekraf Gelar Forum Peningkatan Tata Kelola Destinasi di Likupang, Begini Jepasnya?

DPR kemudian melaksanakan uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri, Rabu (20/1). Selanjutnya, melalui Rapat Paripurna pada Kamis (21/1), DPR menyetujui calon tunggal yang diajukan Presiden Jokowi tersebut.

Ketua DPR Puan Maharani dalam surat persetujuannya yang disampaikan kepada Presiden menyebutkan, Rapat Paripurna DPR RI pada 21 Januari 2021 telah menyetujui laporan Komisi III DPR RI untuk mengangkat Komjen Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis yang memasuki masa pensiun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!