HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

LP Perempuan Semarang Ikuti Rehabilitasi Narkoba

Saat sesi foto bersama 

SEMARANG, harian7.com – Kegiatan Pembukaan rehabilitasi sosial Lapas Perempuan Semarang dalam rangka mewujudkan resolusi pemasyarakatan pada 2020 dihadiri oleh Kasie PLR(Penguatan Lembaga Rehabilitasi ) Puspita beserta rombongan dan  Maruli dari Yayasan Rumah Damai.

Kepala Lapas Perempuan Semarang Asriati mengatakan anak-anakku semua yang ikuti kegiatan reahabilitasi dengan baik agar bisa terlepas dari kecanduan narkoba dan harapan jangka pendeknya sista-sista bisa memahami dampak negative penggunaan narkoba.

Baca Juga:  Lupa Matikan Kompor, Rumah Di Kutasari Purbalingga Terbakar

Menurutnya apabila sista-sista tidak mau mengikuti kegiatan rehab di Lapas bisa dialihkan ke luar Lapas tetapi dengan aturan yang lebih keras lagi.

“Pada pagi hari ini kita terkoneksi dengan Lapas Narkotika Jakarta, karena pusat lounching ada di Jakarta dan di hadiri oleh Menteri Hukum dan Ham RI Bp. Yasona H. Laoly dan Direjen Pemasyarakatan Ibu Sri Puguh Budi Utami,”ujarnya, di Balai pertemuan Lapas Perempuan Semarang, Kamis (16/1/2020).

Baca Juga:  Ugalan-Ugalan Kendarai Sepeda Motor Saat Melintas Depan Kantor Polisi, Enam Pelajar SLTP di Amankan

Sementara itu Perwakilan BNNP Jateng Puspita menuturkan Sista – sista dalam mengikuti kegiatan rehabilitasi sosial harus bahagia, senang hati dan tanpa paksaan.

“Jangan resah mengenai kegiatan rehab karena sistsa-sista masih bisa beraktifitas seperti biasa. Kegiatan rehab akan disesuakan mengikuti kondisi Lapas,”pungkasnya.

Baca Juga:  Laka Tunggal di Jembatan Mugur, "Saya Memutuskan Masuk ke Sawah Daripada Nabrak Tiang Listrik"

Sebelum mengakhiri kegiatan, Kepala Lapas Perempuan Semarang Asriati menyematkan tanda peserta secara simbolis kepada perwakilan warga binaan untuk membuka kegiatan Program Rehabilitasi Sosial dan melakukan foto bersama jajaran dan tamu undangan serta warga binaan. (NDI/Hms LP Perempuan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Berita Lainya

error: Content is protected !!