HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


OM AVISTA Goyang Syawalan Warga di Top Selfie

MAGELANG, harian7.com – Beberapa artis ternama di wilayah Magelang, Yogyakarta dan Temanggung bersama OM AVISTA yang ber basecamp di Karangduren, Tegalrejo, Kabupaten Magelang menghibur warga dalam acara Syawalan di lingkungan  Top Selfie, Selasa (3/6/2018).

Sedikitnya 5 artis menggoyang panggung ini, diantaranya ada Uci Varantika, Ida Avista, Silvie Semok, Rosa Valent, dan 1 lagi ada Uut Selly. Paduan musik dan aransemen yang di garap grup ini memanjakan pecinta musik khususnya Dangdut.

Menurut Ida Avista salah satu penyanyi yang kebetulan juga sebagai pimpinan group ini menjelaskan, ” Sengaja kami menggarap aransemen musik sebagaimana yang lagi trend dan diminati para pecinta irama goyang dangdut, seperti besutan lagu  Banyuwangi, India dan lain lain,” terangnya pada harian7.com.

Baca Juga:  Warung Nenek Dibongkar Pekerja Proyek, Warga Minta Pemkot Depok dan Pengusaha Tanggung Jawab

Disinggung mengenai tarif job untuk satu group sekali main, Ida Avista hanya senyum senyum sambil berujar, ” Masalah itu gampang mas, yang pasti kita cukup untuk membayar temen temen yang ikut mengisi Setiap kegiatan kita ini, selain job panggung kami juga biasa diminta mengisi acara hajatan seperti pesta pernikahan, sunatan, reuni dan lain lain,” Jelasnya.

Baca Juga:  Mantan Wali Kota Salatiga Dua Periode dan Anaknya Daftar Jadi Caleg dari Partai Gerindra, Begini Jelasnya?

Ada puluhan lagu yang di suguhkan para penyanyi ini, tentunya yang sedang nge-hits dan banyak disuka seperti suket teki, konco mesra, bojo galak dan untuk lagu duet ada Birunya cinta dan lainya. ( Ady Prasetyo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!