Pamit Pergi Merumput, Yatinah Ditemukan Dalam Kondisi Meninggal Dunia
Magelang, harian7.com – Yatinah, (68) Warga Dusun Krajan Desa Kalirejo Salaman membuat khawatir pihak keluarga dan warga sekitar, karena perempuan tersebut seperti biasa pamit kepada anaknya untuk merumput. Namun sampai Sabtu petang tidak kembali ke rumah.
Mendapati hal tersebut, pihak keluarga dengan dibantu warga sekitar berinisiatif untuk melakukan pencarian. Namun hingga malam hari pencarian tidak membuahkan hasil sehingga pencarian di hentikan. Keesokan harinya pencarian dilanjutkan, dan pada Minggu, (11/02/2018) sekira pukul 09.00 WIB warga menemukannya Yatinah dalam kondisi tergeletak di kebun yang berjarak sekitar 500 meter dari rumahnya sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Mendapati kejadian tersebut Bripka Taufik, salah satu petugas dari Polsek Salaman bersama anak Kandung korban dan beberapa warga membawa jenazah tersebut ke Puskesmas 1 Salaman.
Menurut keterangan Dr Savitri Wijiyanti, ” Tidak ditemukan kejanggalan atau tanda tanda penganiayaan pada tubuh ibu Yatinah,” jelasnya.
Sementara Menurut Eko Kristianto selalu anak kandungnya.
” Kami anggap ini adalah musibah dan kami telah menerima dengan ikhlas atas meninggalnya almarhumah,” demikian kata Eko, mewakili keluarga.
Selanjutnya jenazah dibawa ke rumah duka di Dusun Krajan Desa Kalirejo untuk dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Dusun setempat. (Ady)
Tinggalkan Balasan