 |
Sekretaris DPD PDIP Jateng, H Bambang Kusriyanto. |
SEMARANG, harian7.com – Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, H Bambang Kusriyanto menegaskan, setelah pasangan calon Gubernur Jateng Ganjar Pranowo – Taj Yasin Maimoen mendapatkan rekomendasi dari PDIP, telah dijadwalkan akan mendaftarkan diri ke KPU Jateng, Selasa (9/1).
“Pada saat mendaftarkan diri ke KPU itu, pasangan cagub-cawagub Jateng, Ganjar Pranowo – Taj Yasin akan diantar ratusan kader dan simpatisan PDIP dari perwakilan 35 kabupaten/kota,” kata Bambang Kusriyanto, yang juga Ketua DPRD Kabupaten Semarang kepada wartawan di Semarang, Minggu (7/1).
Ditambahkan, pihaknya juga telah memberitahu kepada seluruh kader tingkat akar rumput, agar mengarahkan kemenangan pasangan Ganjar – Taj Yasin. Pasangan ini, telah menggabungkan basis suara yang berbeda.
Beberapa warga yang mendengar dan mengetahui jika PDI Perjuangan menduetkan Ganjar Pranowo – Taj Yasin Maimoen dalam Pilgub Jateng 2018, hal ini sangat cocok. Mereka ini boleh dikatakan pasangan muda yang enerjik dan sangat tepat memimpin Jawa Tengah dengan 35 kabupaten/kota.
“Saatnya kader muda memimpin Jawa Tengah, karena calon wakil gubernur yang dicalonkan Taj Yasin Maimoen, usianya kini 35 tahun. Sehingga boleh dinilai, masih enerjik dalam mendampingi Ganjar Pranowo yang juga lebih enerjik. Ini sangat penting dan harus dapat dilakukan pasangan Ganjar – Taj Yasin dalam lima tahu kedepan,” pungkas Condro Nuryadi (54) salah seorang dosen PTS di Kota Semarang kepada harian7.com, Minggu (7/1). (Dyant / Heru)