Kisah Haru Warnai Acara Pisah Sambut Kapolres Magelang
Magelang, harian7.com – Kapolres Magelang AKBP Hindarsono, SH. S.I.K. M.Hum malam ini pamitan dengan jajaranya serta warga masyarakat Magelang. Hadir dalam kesempatan ini Muspida dan segenap unsur pemerintahan di Kabupaten Magelang. adapun serah terima jabatan telah dilangsungkan Senin (02/10) di Mako Polda Jateng. Kini pejabat Kapolres yang baru digantikan oleh AKBP. Hari Purnomo, SH. S.I.K. yang sebelumnya menjabat Kapolres kota Magelang.
Kegiatan berlangsung di Semanggi ball room grand Artos hotel dimulai pada pukul 19.00 WIB Rabu malam 04/10 dihadiri ratusan tamu undangan dari berbagai elemen.
Dalam sambutanya, AKBP Hindarsono, mengucapkan banyak rasa terima kasih kepada semua unsur yang telah membantu tugasnya selama menjabat sebagai Kapolres Magelang.
“Saya sangat berterima kasih kepada semua pihak, khususnya Bupati Magelang, Dandim 0705, Kajari, DPRD serta pihak-pihak terkait di Kabupaten Magelang ini yang telah membantu tugas-tugas kepolisian sehingga keamanan. Ketentraman di wilayah ini bisa terjaga dengan baik,” ungkapnya.
Lanjutnya, “Semoga sepeninggal saya berpindah tugas di Mabes Polri, Magelang Kabupaten semakin maju, semakin tenteram dan damai, jangan sampai ada nya golongan-golongan terlarang yang masuk kesini, seandainya sampai terdeteksi hal-hal yang sekiranya membahayakan keutuhan NKRI secepatnya untuk di libas,”pesanya.
Tangis haru mengiringi pamitan Kapolres yang sangat dicintai anggotanya ini, karena sangat familiar namun punya ketegasan dan dedikasi baik. Dalam kesempatan ini pula Kapolres menerima ucapan balik terima kasih dari berbagai pihak, bahkan masing-masing instansi sempat memberikan cindera mata dan kenang-kenangan, seperti nampak dalam foto Kasat Intel AKP Drs Suprayudi mewakili jajaran Polsek ikut menyerahkan cendera mata. (Ady Prasetyo)
Tinggalkan Balasan