HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Ratusan Warga Antusias Ikuti Minum Susu Gratis di Alun-Alun Pancasila Bersama dr Robby Hernawan, Dukung Program Zero Stunting di Salatiga

Laporan: Muhamad Nuraeni

SALATIGA | HARIAN7.COM – Ratusan warga Kota Salatiga antusias mengikuti acara minum susu gratis yang digelar oleh Calon Wali Kota Salatiga nomor urut 1, dr Robby Hernawan, di kawasan Alun-Alun Pancasila pada Selasa (12/11/2024) pagi.Acara ini dihadiri oleh Ny. Retno, istri dr Robby, serta para pendukung.

Baca Juga:  Menelusuri Jejak Wali, Ziarah Spiritualitas Calon Wali Kota Salatiga dr Robby Hernawan dan Refleksi Sejarah Islam di Jawa Tengah

dr Robby Hernawan menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan mendukung program pemerintah dalam upaya mencegah dan menanggulangi stunting, masalah gizi yang masih banyak dialami anak-anak di Indonesia.

“Selain itu, ini juga untuk membantu para peternak susu yang saat ini menghadapi tantangan dalam pemasaran produk mereka,” kata dr Robby kepada Harian7.com.

Baca Juga:  Dari Terminal Hingga Harapan, Calon Wali Kota Salatiga Dr Robby Siap Perjuangkan Nasib Sopir Angkot

Ia menambahkan, dengan membiasakan masyarakat minum susu, para peternak lokal dapat memperoleh manfaat lebih besar, yang secara langsung dapat membantu peningkatan perekonomian mereka.

Baca Juga:  Calon Wali Kota Salatiga, Robby Hernawan, Prioritaskan Sektor Kesehatan dengan Kartu Sehat untuk Warga Tidak Mampu

“Kegiatan ini sejalan dengan programĀ  Salatiga Sehat dan Salatiga Zero Stunting. Progam kami ini linier dengan progam nasional, yakni progam Pak Prabowo makan dan minum yang bergizi secara gratis. Susu juga bagus untuk ibu hamil dalam menjaga kecukupan gizi mereka,” terangnya.

Jika terpilih sebagai Wali Kota Salatiga, dr Robby merencanakan program “Sehati” (Salatiga Sehat Terlindungi), yang menargetkan tidak ada lagi kasus stunting dan memastikan ibu hamil mendapatkan asupan gizi yang cukup.

Salah satu warga, Bu Budi dari Karangalit, mengaku senang dengan program minum susu gratis ini. “Pagi ini setelah olahraga, saya langsung antre untuk dapat susu gratis dari dr Robby. Antrenya cukup panjang, tapi akhirnya bisa dapat juga,” ungkapnya.

Pantauan Harian7.com menunjukkan antusiasme ratusan warga yang rela mengantre untuk mendapatkan susu gratis dan berfoto bersama dr Robby serta Ny. Retno. Kegiatan berlangsung lancar dan aman hingga selesai.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!