HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Mengenal Kampung Wayang Desa Kemranggon, Bermimpi Bisa Menjadi Sriwedarinya Banjarnegara

 

Istimewa

Laporan: Iwan Setiawan

BANJARNEGARA, harian7.com – Jika anda berkunjung ke Kabupaten Banjarnegara wilayah barat di hari sabtu malam minggu, jangan lupa menyambangi sebuah desa yang terkenal dengan wayang kulitnya.

Desa itu punya sebutan Kampung Wayang, beralamat di Desa Kemranggon, Kecamatan Susukan, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Desa Kemranggon pernah viral di sebuah chanel yautube dengan suasana desa yang sangat asri dan pemandangan alamnya serta masyarakatnya yang ramah-ramah.

Selain itu bila kita berkunjung ke desa ini, kita bisa menemukan beberapa perajin wayang yang membuat wayang kulit dan menggelar pementasan wayang kulit di setiap malam minggu.

Andi Setiawan, Kepala Desa Kemranggon menjelaskan, Awal terbentuknya kampung wayang yang di beri nama Sanggar Bima Suci bermula dari keprihatinaya terhadap pegiat seni di desanya yang tidak kunjung mendapatkan job pementasan karena terkendala pandemi covid-19.

Baca Juga:  Coba Motor Listrik Inovasi SMKN 2 Bawang, Ganjar Pranowo: Ide Bagus
Kampung wayang Desa Kemranggon

“Maka terbentuklah kampung wayang, untuk memberikan kesempatan para pegiat seni yang berada  di Kecamatan Susukan dan Desa Kemranggon pada umumnya. Kami memberi kesempatan para pegiat seni untuk berlatih di malam kamis dan pentas di malam minggu,” jelasnya, Minggu (17/07/2022) pagi.

Desa Kemranggon bukan hanya mewadahi kesenian wayang kulit saja namun juga ada kesenian lain yang tidak kalah menariknya seperti, Seni Kethoprak, Kesenian Ebeg, lengger dan kesenian Aplang.

“Dijadikanya  Desa Kemranggon sebagai kampung wayang ini sudah disepakati oleh semua warga desa, Desa Kemranggon ada 3 perajin wayang kulit dan juga ada 7 dalang berpengalaman untuk memberikan bimbingan kepada generasi muda agar kesenian di Desa Kemranggon tidak punah di era digital,” katanya.

Baca Juga:  Dua Minggu Jelang Idul Adha Jual Beli Hewan Qurban di Banjarnegara Mulai Menggeliat, Sudah Jual 200 Kambing

Dalam waktu dekat, lanjut Andi, untuk memperkenalkan Desa Kemranggon sebagai kampung wayang, akan menggelar pentas wayang kulit semalam suntuk dengan 10 dalang yang ada di Kecamatan Susukan dan Kabupaten Banjarnegara.

“Mohon doanya, selain setiap malam minggu ada pentas wayang kulit, dalam waktu dekat sanggar Bima Suci akan menggelar pentas wayang kulit dengan 10 dalang, saya punya sebuah mimpi Desa Kemranggon seperti Sriwedarinya Kabupaten Banjarnegara setiap minggu ada pentas seni,” pungkasnya.

Sementara Singgih salah satu waranggono Sanggar Bima Suci, mengaku sangat bangga dengan desanya ada julukan baru yakni  Kampung Wayang, menurutnya, pegiat kesenian yang ada di Desa Kemranggon sekarang jadi punya wadah di bidang kesenian baik itu wayang kulit maupun kesenian yang lain.

Baca Juga:  Ratusan Emak-Emak Ikuti Senam Bareng Go PKS, Tri Mulyantoro: Untuk Penambahan Kursi di DPR Kenalkan Caleg Muda

“Adanya kampung wayang di Desa Kemranggon saya sebagai warga merasa sangat senang karena ini kaitanya dengan budaya jawa yang hampir punah, maka dengan adanya kegiatan ini suasana desa lebih hidup, hal ini bisa dilihat selain orang tua juga ada anak-anak yang mau datang untuk menyaksikan pagelaran wayang,” katanya.

“Keingin tahuan anak-anak tentang pagelaran wayang di sini sangat luar biasa, saya yakin, berawal dari rasa penasaran suatu saat mereka akan menyukainya sekaligus bisa jadi pelaku seni di Desa Kemranggon, yang lebih menarik lagi setiap jalan di Desa Kemranggon akan di beri nama tokoh pewayangan agar semakin terkenal dengan kampung wayangnya,” imbuhnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!