HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Hadir Soskom di RT 06/ RW 26 Endah Winarti di Dapuk Menjadi Srikandi Baktijaya 

oplus_2

DEPOK | HARIAN7.COM – Hadir di Jalan H Ma’ruf 2 Kampung Bojong RT 06 RW 26 Kelurahan Bakti jaya Kecamatan Sukmajaya anggota DPRD Kota Depok Endah Winarti SH menggelar Sosialisasi Tugas dan Wewenang Komisi B.

Dalam kesempatan tersebut Endah Winarti menjelaskan terkait tugas dan fungsi nya sebagai anggota DPRD karena hal tersebut di lakukan oleh semua anggota dewan.

Dirinya mengatakan bahwa salah satu tugas dari komisi B adalah terkait Pajak, Aset dan UMKM bahkan dirinya pada kesempatan tersebut juga mengajak warga untuk bisa memakai air PDAM di bandingkan air sumur karena air PDAM di anggap lebih terjamin.

Baca Juga:  Hamzah : Tole Iskandar Layak Sandang Gelar Pahlawan Nasional 

Tidak hanya itu pihaknya juga mengatakan untuk meningkatkan penghasilan warga Baktijaya khusus nya di RW 26 dirinya mengajak para warga untuk membentuk Kelompok Wanita Tani (KWT).” Bisa di bentuk KWT asalkan ada lahannya nanti bila ada silahkan hubungi saya karena setiap KWT bisa mendapatkan bibit cabai dan bibit lele,” kata Endah di sela-sela soskom, Senin (20/10/2025)

“Untuk PDAM silahkan pasang karena pemasangan baru itu gratis jadi yuk kita manfaatkan kesempatan yang di berikan PDAM ,karena kalau semua pakai air tanah perlahan tapi pasti akan habis,” tuturnya.

Baca Juga:  Pemkot Depok Terima Hibah Mob Tang Dari Pemerintah Jepang Berikut Tanggapan Masyarakat

Tidak hanya itu dirinya juga mendapatkan keluhan langsung dari lurah Bakti jaya

Rezki Desa Ismayawati dimana dirinya merasa terganggu dengan adanya TPS yang berada di sebelah kantor nya, pihaknya berharap TPS tersebut dapat di pindahkan karena selalu berbau keberadaan TPS tersebut menggangu estetika dan ke indahan karena berada di tengah pemukiman.

“Mumpung ada bu dewan saya berharap keberadaan TPS bisa di pindah minimal tidak ada di dekat kantor kelurahan mungkin bisa di lahan UIII,” harapnya.

‘untuk masalah sampah saya akan mencoba berkoordinasi dengan DLHK biar nanti di carikan solusinya,” kata Endah

Baca Juga:  Wacana Anggaran MBG di Tarik, Turiman Ungkap Penyerapan Melambat, Berikut Penjelasannya

Namun yang menarik pada kesempatan Sosialisasi Komisi (Soskom) Ketua LPM  Budi Santoso mengangkat Endah Winarti Sebagai Srikandi Bhakti jaya karena di anggap sudah selaras dengan lurah yang nota Bene adalah seorang perempuan.

“Karena di wilayah kita pimpinan nya wanita dan dewannya pun seorang wanita maka bagaimana kalau Bu Dewan Endah Winarti kita angkat sebagai Srikandi di wilayah kita,” jelasnya

“Saya mengucapkan terima kasih untuk apresiasi nya dan saya bersedia serta siap untuk membantu lurah bakti jaya dalam melaksanakan tugasnya,” tandasnya (Yopi )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!