HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Warga Rusunawa Ambarawa Ditemukan Tewas Gantung Diri

Ungaran,harian7.com – Dhanang Nugroho (51), ditemukan tewas gantung diri di Flat difabel 1 Rusunawa Ambarawa, RT  03 RW 07 Kelurahan Kranggan, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang, Selasa (11/9/2018) malam sekira pukul 20.00 WIB.

Menurut keterangan Kasubbag Humas Polres Semarang AKP Teguh Susilo Hadi saat di konfirmasi harian7.com (MNN MEDIA INDONESIA Group) mengatakan, korban kali pertama ditemukan oleh WN saat berkunjung ke Rusunawa hendak mengantar makanan. Namun setiba di lokasi didapati korban sudah dalam kondisi tewas dalam keadaan gantung diri.

Baca Juga:  Perceraian Verstek Ruben Onsu dan Sarwendah: Cekcok Jadi Alasan Utama?

“Mayat korban kalipertama ditemukan oleh WN yang saat itu hendak mengantar makanan,” katanya.

Lanjut AKP Teguh, melihat tersebut WN berteriak histeris hingga terdengar tetangga sekitar. Wargapun berdatangan menuju lokasi dan langsung menurunkan mayat korban.
“Warga selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Ambarawa,”terang AKP Teguh.

Baca Juga:  Sambangi Rutan Salatiga, Ini Pesan Kadiv Pemasyarakatan Kumham Jateng

Mendapati laporan masyarakat jajaran Polsek Ambarawa bersama tim medis langsung menuju lokasi untuk melakukan olah TKP serta memeriksa mayat korban. Dari hasil pemeriksaan korban dinyatakan meninggal murni bunuh diri, karena tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan.

“Setelah di adakan pemeriksaan jenazah korban kemudian di serahkan kepada pihak keluarga untuk di mandikan dan di semayamkan dan peristiwa ini kini masih dalam penyelidikan Polsek Ambarawa,”pungkasnya.

Baca Juga:  Bandungan Macet Parah, Rest Area Solusi Urai Kemacetan

Sementara dari informasi di himpun, dari keterangan sejumlah saksi menyebutkan jika sebelumnya korban sempat mengirim pesan kepada salah satu warga melalui pesan WhatsApp yang bertuliskan jika korban ingin bunuh diri. (M.Nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!