HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

HUT SATRIA Ke-17, Sutrisna, S.Pd : Satria Merupakan Wadah Bagi Kaum Muda untuk Bersama “Berjuang Tiada Akhir Mengawal Indonesia Raya”

MAGELANG | HARIAN7.COM – Semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Relawan Indonesia Raya (SATRIA) yang merupakan sayap partai Gerindra besutan Prabowo Subianto yang kini menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia sudah memasuki usia yang Ke-17 tahun.

Dalam mengisi Harlahnya, SATRIA melakukan Selamatan (Tumpengan) dan Do’a bersama serta menggelar hiburan berupa pentas Dangdut Jadhoel yang di gelar di Lapangan Desa Candiretno, Secang, Magelang. pada Sabtu (31/5/2025) siang hingga malam.

Acara diawali dengan ramah tamah di Rumah dinas wakil Bupati Magelang yang merupakan salah satu kader terbaik Partai Gerindra Kabupaten Magelang yaitu H. Sahid, S.H.,

Baca Juga:  Polres Salatiga Perketat Pengawasan Senjata Api, Pastikan Keamanan dan Kepatuhan Personel

Hadir dalam kegiatan ini, Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) SATRIA Bambang Haryadi, S.E, Pembina SATRIA Provinsi Jawa Tengah Drs. H. Heri Pudyatmoko, Ketua Pimpinan Daerah (PD) SATRIA Jawa Tengah Dwi Yasmanto (Yayan) beserta jajaran pengurus, Ketua Pimpinan Cabang (PC) SATRIA Kabupaten Magelang Sutrisna, S.Pd bersama jajaran pengurus, anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah dari Fraksi Gerindra Ir. Sukardiyono atau yang lebih akrab dipanggil (Goodrres), Wakil Bupati Kabupaten Magelang H. Sahid, S.H, Wakil Walikota Magelang dr. Sri Harso, M.Kes, Sp.S, Segenap anggota DPRD Kabupaten dan Kota Magelang dari fraksi Gerindra maupun pengurus DPC dan PAC Partai Gerindra baik Kota serta Kabupaten Magelang hingga tamu undangan lainya.

Baca Juga:  Skandal Kuota Haji Mulai Terkuak: Anomali SK Menag 2024, Penyidik KPK Telisik Jejak 7.000 Dolar per Kuota

Ketua PC SATRIA Kabupaten Magelang Sutrisna, S.Pd mengatakan jika hal ini dalam rangka mengisi hari ulang tahun Satria ke-17. Dirinya berharap dengan bertambahnya usia Satria ini semoga mampu menjadi wadah bagi kaum muda yang sudah ada kecintaan terhadap bapak Prabowo Subianto.

Baca Juga:  Tabir Gelap di Balik Al-Zaytun, Menelisik Jejak Panji Gumilang dan TPPU

“Makanya kami dari Satria mewadahi semua elemen masyarakat baik dari sisi pemuda atau remaja yang suka berorganisasi kemudian kita ajak berjuang bersama-sama untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat,” ujarnya.

Sutrisna menambahkan, Selama berdirinya Partai Gerindra dan sayapnya yaitu Satria, tidak lain tidak bukan hanya berfikir dan bepijak pada kepentingan rakyat, dan seperti slogan Satria “Berjuang Tiada Akhir Mengawal Indonesia Raya, tandas Ketua PC Satria Kabupaten Magelang ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!