Haru dan Bangga Warnai Haflah At Tasyakur SDIT Al Ma’ruf Tegalrejo, Anak Hafal Al-Qur’an, Orang Tua Menitikkan Air Mata
Laporan: Ratmaningsih
MAGELANG | HARIAN7.COM – Tangis haru dan senyum bangga mewarnai Haflah At Tasyakur Lil Ikhtitam SDIT Al Ma’ruf Tegalrejo, Magelang, Minggu (18/5/2025). Bukan tanpa alasan, puluhan anak tampil percaya diri menghafal ayat-ayat suci Al-Qur’an, bahkan mampu menjawab pertanyaan acak yang dilontarkan para ustadz dengan lancar di depan ratusan pasang mata.
Bertempat di gedung serbaguna Pondok Pesantren API Tegalrejo, sebanyak 200 siswa dari kelas 3 hingga kelas 5 didampingi para orang tua, komite sekolah, dan jajaran guru, mengikuti acara yang berlangsung penuh khidmat sekaligus meriah itu.
Selain sebagai bentuk rasa syukur atas pencapaian para siswa, momen ini juga menjadi puncak dari perjalanan panjang dalam program menghafal Al-Qur’an. Bahkan, beberapa siswa telah menunjukkan kemampuan percepatan hafalan. Sehari sebelumnya, SDIT Al Ma’ruf juga telah menggelar prosesi pelepasan siswa yang lulus.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan dan Kurikulum, Abdul Aziz Zuhdi, S.Pd.I, memberikan apresiasi penuh atas capaian anak-anak didiknya. “Kami memberikan apresiasi terbaik kepada semua siswa yang sudah menyelesaikan pendidikan sampai dinyatakan lulus, selain itu juga siswa yang sudah menyelesaikan hapalan Al-Qur’an khotmil yanbu’a angkatan ke XII dan khotmil juz Amma angkatan ke XIV yang harus selesai di kelas 5. Ketika ada siswa yang bisa menyelesaikan percepatan hapalan akan diberikan beasiswa selama enam bulan,” jelasnya di tengah acara.
Aziz juga menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan yang selalu disambut antusias oleh para orang tua, bahkan hingga urusan pendanaan pun mendapat dukungan penuh. “Kami ucapkan terima kasih kepada semua orang tua yang sudah ikut menyukseskan acara ini,” imbuhnya.
Salah satu momen paling mengharukan datang dari Indah Puspita Dewi, S.Kep, Ns, wali dari dua siswa wisudawan: Zhahir Al-Fayaad Abinaya (kelas 3C) dan Dewandaru Al-Faruq Abinya (kelas 5A). Ia menyampaikan rasa bangga sekaligus harunya.
“Rasa bangga saya sebagai orang tua melihat anak-anak saya bisa menghafal Al-Qur’an di tengah kegiatan yang padat dan banyaknya godaan untuk bermain sosmed. Ini hasil dari mereka setiap waktu harus setor hafalan dan menjalankan kewajiban sebagai umat muslim,” ungkapnya tulus.
Ia berharap, seluruh siswa yang ikut haflah bisa menjadi anak-anak yang sholeh dan sholehah, menjalankan ibadah tanpa paksaan, serta tumbuh menjadi pribadi yang bermanfaat bagi keluarga, masyarakat, dan bangsa.
Sebagai penutup, acara ditandai dengan sesi jabat tangan siswa kepada para tamu undangan. Tak ketinggalan, sesi foto bersama per kelas, orang tua, dan seluruh jajaran sekolah menjadi kenangan manis yang akan membekas lama di hati para peserta.
Hari itu, bukan sekadar seremoni. Haflah At Tasyakur di SDIT Al Ma’ruf Tegalrejo menjadi momen pengingat bahwa nilai-nilai Al-Qur’an bisa tumbuh subur di hati generasi muda—asal ditanamkan dengan cinta dan kesabaran.
Tinggalkan Balasan