HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Kunjungi Kader dan Pengurus Partai di Jateng, SBY: Agendanya Dalam Rangkaian Kampanye Pemilu 2024

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) (Foto:Andi Saputra/harian7.com). 

UNGARAN | HARIAN7.COM – Ketua majelis tinggi partai demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengunjungi serta bertemu langsung dengan kader, caleg, dan pengurus partai demokrat di dua wilayah yaitu Kabupaten Semarang dan Kota Salatiga.

Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan Tentunya ini masih dalam rangakaian kampanye pemilihan umum 2024 bisa bertemu dengan caleg khususnya dari partai demokrat memberikan semangat kepada mereka. 

“Dengan cara menyapa langsung dan bertemu kepada rakyat kalau partai demokrat suaranya terus meningkat, kursinya bertambah banyak dan apa yang hendak dilakukan. Saya juga berpesan sampaikan apa yang akan dilakukan oleh pemerintahan mendatang,” ujarnya kepada wartawan, di Senyawaa Coffee and Eatery Ngablak Kidul, Jombor, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Senin (11/12/2023).

Baca Juga:  Tahun 2018, Tumbuhkan Integritas dan Inovasi Tata Kelola Pembangunan Kota

Menurutnya, Jangan sampai memberikan janji-janji manis dan tidak bisa dilaksanakan karena rakyat akan mengingat terus, sebagai contoh apa yang dulu pernah memimpin sebagai presiden sudah dilaksanakan dan rakyat menyukainya. 

“Sehingga prinsip kami yang sudah baik dilanjutkan program-program pak Jokowi yang bagus dilanjutkan dan sekaligus kalau ada yang kurang baik di negeri ini kita perbaiki,” jelasnya. 

Baca Juga:  'Syiar Qur’an’ Rumah Zakat Bagikan Al-Qur'an kepada Santri

Dia menuturkan, Di wilayah Jawa Tengah sendiri untuk target pada pemilu di 2024 tidak memasang target dalam arti prosentase di partai demokrat ini saudara-saudara dari partai PDI Perjuangan tentunya lebih kuat dan lebih besar. 

“Saya tahu dan boleh dikatakan ini adalah wilayah temen-temen PDI Perjuangan, tetapi partai-partai lainnya harus beriktiyar suaranya meningkat dan kursinya juga ikut meningkat itulah yang dilakukan di wilayah Jawa Tengah yang tadinya tiga kursi di wilayah Salatiga agar bisa menambah dua menjadi lima kursi,” ujarnya. 

Baca Juga:  Anggota DPR RI Tanggapi Aturan Protokol Kesehatan di Kegiatan Olahraga

Dia menambahkan, Sesuatu yang realistis tetapi sesuai dalam batas kemampuan dan pada prinsipnya tidak mematok berapa persen, cukuplah suara dan kursinya yang meningkat.

“Untuk target kepala daerah sendiri kalau suara dan kursi di masing-masing daerah seperti di Kabupaten dan Kota meningkat ada peluang untuk bergandengan dengan satu partai dan kalaupun cukup dua puluh persen untuk bisa mencalonkan menjadi Bupati atau Walikota,”pungkasnya.

Penulis : Andi Saputra

Editor   : Muhamad Nuraeni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!