Sahabat Kaesang Segera Lakukan Deklarasi dan Dukung Kaesang di Pilwakot Depok 2024
![]() |
Sahabat Kaesang akan segera mendeklarasikan dan mendukung Kaesang maju di pilwakot Depok 2024. |
DEPOK | HARIAN7.COM – Santernya nama putra bungsu Presiden Jokowi Kaesang Pangarep yang di gadang-gadang bakal menjadi Walikota Depok disambut baik para relawan yang ada di Kota Depok. bahkan menurut informasi bahwa dalam beberapa hari ke depan sahabat kaesang akan segera melakukan mendeklarasikan keberadaannya.
Ketua Tim Pemenangan Kaesang, Yopi Setyabudi mengatakan, Dirinya saat ini tengah mempersiapkan posko pemenangan terlebih dahulu karena menurutnya hal ini penting sebagai bentuk wadah para militan Sahabat Kaesang untuk melakukan koordinasi
“Segera akan kami umumkan kapannya doakan saja semua berjalan dengan lancar,” ujarnya, Selasa (20/06/2023).
Menurutnya, Tidak hanya itu pihaknya juga menyampaikan bahwa berdirinya Sahabat Kaesang tidak lepas dari campur tangan beberapa pihak sehingga Sahabat Kaesang dapat ada sampai dengan hari ini.
“Harus di akui memang ada beberapa nama di dalamnya seperti Roland itu di Sahabat Kaesang menjadi Sekjen dan Humas Jamaludin dan masih banyak yang jelas nanti nama-namanya yang lainnya akan kita rillis,” jelasnya.
Sementara itu, Sekjen Sahabat Kaesang Roland Anziano berharap nantinya masyarakat Kota Depok dapat ikut andil dalam memenangkan Kaesang dan berkerja sama dalam memberikan ide-ide positif.
Roland menambahkan, Dengan tagline Depok maju bersama Sang Walikota adalah harapan dan optimis kami serta mas Kaesang untuk merubah Depok menjadi jauh lebih baik dan membuat perubahan total di kota Depok.
“Harapan kami untuk meramaikan peta politik di kota Depok yang selama ini didominasi oleh partai tertentu dan dengan munculnya nama mas Kaesang dalam Cawalkot Depok akan merubah warna politik di kota Depok, seorang anak muda yang kreatif, penuh ide dan rendah hati akan membuat masyarakat kota Depok punya harapan yang lebih baik, dan target nya adalah semua kalangan dari orang tua, dewasa, anak muda millenial dan gen Z,” tuturnya.
Penulis : Yopi
Editor : Andi Saputra
Tinggalkan Balasan