HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Resmi, Gilbert Agius Pelatih Baru PSIS

Pelatih baru PSIS Semarang asal Malta Gilbert Agius. 

SEMARANG | HARIAN7.COM – PSIS Semarang bergerak cepat mendatangkan Pelatih Kepala baru di tengah kompetisi BRI Liga 1 2022/2023. Pelatih asal Malta, Gilbert Agius ditunjuk menjadi pelatih kepala baru Laskar Mahesa Jenar.

Gilbert Agius sebelum menjadi pelatih kepala merupakan seorang pesepak bola dan menjadi salah satu pilar lini depan Timnas Malta dengan catatan 120 caps.

Baca Juga:  Rekonstrusi Pencabulan Anak Dibawah Umur, Korban Diancam Akan Dibunuh

Sedangkan untuk pengalaman sebagai pelatih, Gilbert Agius sebelumnya merupakan pelatih Timnas U21 Malta dan sempat menjadi caretaker pelatih Timnas Senior Malta pada November hingga Desember 2022 lalu.

Selain pernah melatih timnas Malta, Gilbert Agius juga pernah menangani klub asal Malta, Valletta. Salah satu pemain yang memperkuat klub Valletta saat itu adalah Taisei Marukawa yang sekarang memperkuat PSIS Semarang.

Beberapa faktor yang membuat manajemen PSIS Semarang merekrut Gilbert Aguis adalah sudah  berlisensi UEFA Pro, pernah menangani Timnas usia muda Malta dan hal ini dianggap cocok oleh manajemen PSIS karena mayoritas pemain di Laskar Mahesa Jenar merupakan pemain muda.

Baca Juga:  Pelanggar PPKM Darurat Di Cilacap Kecewa Kepada Pemerintah

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi mengatakan, perekrutan Gilbert Agius sudah melalui beberapa tahapan dan ia sangat berharap Gilbert mampu membawa PSIS lebih baik lagi.

“Setelah melalui beberapa tahapan seperti seleksi Curriculum Vitae, interview dan penyampaian visi misi di depan manajemen PSIS, kami tunjuk coach Gilbert Agius untuk menangani PSIS. Kami berharap hadirnya coach Agius mampu membawa PSIS lebih baik lagi dan memiliki banyak improvisasi dalam hal taktikal. Gilbert Agius sendiri akan menangani PSIS hingga tahun 2025 mendatang,” ujarnya, Rabu (15/2). (Andi Saputra) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!