HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

BLT BBM dan Paket Sembako di Kelurahan Wirasana Cair

Laporan: Wahyudin | Kontributor Purbalingga

PURBALINGGA,harian7 com – Warga masyarakat penerima Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak   (BLT BBM) dan Program Bantuan Paket Sembako  di Kelurahan Wirasana, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, menerima pencairan bantuan untuk Bulan September dan Oktober Tahun 2022.

Proses penerimaan bantuan yang didistribusikan kepada 430 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) ini dilaksanakan di Balai Pertemuan warga kelurahan tersebut, Kamis, (8/9/2022).

Baca Juga:  Setelah Gemparkan Istana Negara, Kini Lagu Ojo Dibandingke Meriahkan Olahraga Bersama di Polres Salatiga, Kali Ini Dinyanyikan Afridian Finalis 20 Besar Ajang Koplo Superstar ANTV

Tidak hanya BLT BBM selama 2 bulan yang cair, menurut Puji, Kepala Seksi Pemerintahan Ketentraman Ketertiban Umum (Kasi Pemtrantibum) kelurahan  tersebut untuk penerimaan bantuan kepada KPM kali ini juga menerima bantuan paket sembako untuk Bulan September.

“Jadi yang diterima KPM dalam pencairan kali ini untuk BLT BBM bulan  September dan Oktober sebesar Rp 300 ribu, kemudian paket sembako bulan September sebesar Rp 200 ribu jadi total sebanyak 430 KPM di Kelurahan Wirasana  masing-masing  menerima Rp 500 ribu,” paparnya.

Baca Juga:  Duh, Warga Keluhkan Hasil Pekerjaan Jalan Aspal di Tegalsari , Diduga Mutu Latasir Tidak Sesuai Spesifikasi Teknis

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Tri Hendratmo selaku Babinsa Koramil 01/Purbalingga untuk Kelurahan Wirasana yang turut hadir memantau proses distribusi bantuan tersebut menuturkan, jika dengan adanya bantuan dari pemerintah yang cair pada kesempatan kali ini diharapkan dapat dipergunakan oleh KPM dengan bijak.

Baca Juga:  Terkait Proyek Pemkot Salatiga, Kepala Kesbangpol Dipangil Kejaksaan, Ada Apa!

“Kami selaku Babinsa turut berharap jika bantuan yang diterima KPM dapat dipergunakan untuk kepentingan yang bijak, bukan malah sebaliknya digunakan untuk hal yang kurang bermanfaat,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!