HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Breaking News: Diduga Korban Tawuran, Seorang Pelajar Alami Luka Bacok Serius Pada Punggung dan Paha

Korban saat menjalani perawatan medis. (Foto: Ady Prasetyo – harian7.com)

MAGELANG, harian7.com – Diduga  menjadi korban tawuran, seorang pelajar mendapat perawatan di puskesmas Salaman 1, Selasa (15/01/2020) sekira pukul 18.00 Wib.

Korban diketahui bernama Muhammad Bagus Setyo Akilo (18) pemuda asal Dsn Ngasinan RT 001 RW 003  Ds Kembanglimus Kec Borobudur yang juga seorang pelajar kelas 3 Sekolah Menengah Industri Pariwisata ( SMIP ) Kota Magelang.

Baca Juga:  Video Penangkapan Pelaku Penjambretan Gemparkan Warganet, Ini Tanggapan Kapolsek Ungaran

Korban mendapat luka bacokan di punggung dan di paha sebelah kanan. Melihat luka yang serius saat ini korban dirujuk ke RSU Tidar Kota Magelang guna memperoleh perawatan intensif.

Baca Juga:  Habib Muhsin Al Athos Bersama Gus Ulin Sedot Ribuan Pecinta Sholawat dan Pengajian Dalam Acara Tasyakuran oleh Keluarga Besar Heri Suyitno

Sampai saat ini kondisi korban sadar namun belum bisa dimintai keterangan dan berada di RSU Tidar Magelang.

Adapun kronologi kejadian sedang didalami petugas Kepolisian berupa mengumpulkan data dan meminta keterangan saksi. (*)

Baca Juga:  Upayakan Kelestarian Kesenian Kethoprak, Hery Suyitno: "Pementasan ketoprak ini sebagai benteng nilai dan jati diri budaya kearifan lokal sekaligus meningkatkan daya kreasi para pelaku seni yang lebih kreatif dan inovatif"

Laporan:  Ady Prasetyo
Kepala Biro Kedu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

TERKINI

error: Content is protected !!