HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Seorang Kakek Tenggelam di Sungai Progo, Pencarian Mayat Korban Dilanjutkan Pagi Ini

Sleman, harian7.com – Siang tadi, Jumat (17/8/2018) seorang pria yang di ketahui bernama Pujo Utomo (75) warga Desa Sumberarum, Kecamatan Moyudan, Kabupaten Sleman, dilaporkan hilang tenggelam di Sungai Progo.  Hingga petang tadi tim Basarnas melakukan pencarian, namun korban belum di ketemukan.

Baca Juga:  Bawaslu Salatiga Launching Kampung Anti Politik Uang

“Sore tadi tim Basarnas mendapatkan laporan oleh warga bernama Mujio (50). Ia menyebutkan ada orang tenggelam di sungai Progo di Dusun Sejati Desa, Sumberarum, siang tadi sekira pukul 12.00 Wib,”kata Humas Basarnas Yogyakarta, Eriyanto saat dihubungi wartawan.

Sebelumnya warga yang melihat kejadian tersebut sempat berupaya melakukan pertolongan, tapi tidak berhasil yang selanjut meminta bantuan ke Basarnas.

Baca Juga:  Ribuan Personel Polrestabes Semarang Dilibatkan Jadi Polisi RW

“Awalnya warga tidak mengetahui identitas pria yang tenggelam tersebut. Namun setelah dilakukan penelusuran barulah di ketahui identitas pria yang tenggelam,”jelas Eriyanto.

Lanjut Eriyanto, setelah mendapat laporan dari warga, sore tadi sekira pukul 16.50 tim Basarnas menerjunkan 8 personil dengan membawa peralatan water rescue serta berkoordinasi dengan potensi SAR.

Baca Juga:  KPU Kabupaten Temanggung Gelar Pleno Rekapitulasi Suara

“Hingga petang tadi pencarian dilakukan dan belum diketemukan. Karena lokasi sudah gelam pencarian di hentikan dan dilanjutkan besuk pagi,”pungkasnya. (Ady Prasetyo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!