Usai Dilantik Sebagai Ketua YLCC, Chico Paparkan Progam Pertamanya
DEPOK,harian7.com – Mengembangkan Kota Depok sebagai Destinasi Wisata dan Fokus pada Program Pendidikan hal tersebut di sampaikan Ketua Yayasan Lembaga Cornelis Chastelein (YLCC) Chico Jiny Tangke Alo-Tholense usai di lantik untuk masa bakti 2019 – 2024 menurut Chico bahwa Destinasi wisata khususnya Depok Lama tahun ini sudah di tetapkan sebagai cagar budaya berkat dukungan dari Ketua DPRD Hendrik Tangke Allo.
“Untuk wilayah Depok lama sebagai Kota Cagar Budaya itu sudah di tetapkan dan sudah terlaksana sekarang tinggal bagaimana kami sebagai pewaris dan pelaku harus aktif untuk mengisi dengan berbagai macam kegiatan untuk mengangkat Depok lama,” jelasnya
Karena menurutnya Depok Lama dari segi historis merupakan cikal bakal umat Kristen di Indonesia dan diDepok dan cikal bakal Kota Depok itu dari lahirnya dari Depok Lama.
“Mungkin itu sebagai salah satu tugas kami mempublikasikan bagaimana pentingnya peran Depok lama berkontribusi terhadap Depok secara khusus dan Indonesia karena memang banyak pengakuan-pengakuan yang bukan hanya dari lokal saja tetapi dunia Internasionalpun mengakui Depok lama sebagai jejak peninggalan belanda,” paparnya.
Kemudian di bidang Pendidikan dikatakan Chico bahwa pihaknya secara intens berkomunikasi dengan Dinas Pendidikan untuk meminta arahan bagaimana SMP Kasih bisa ikut berkontribusi karena SMP Kasih merupakan salah satu sekolah tertua di Kota Depok.
“Sekolah Kasih ini memang base on kasih jadi kami selaku pewaris selalu di tekankan untuk mengedepankan kasih jadi unsur bisnisnya kadang terabaikan untuk itu ke depan kami akan memperbaikin sistem managemen yang sudah ada dengan meningkatkan fasilitas,sarana dan prasaran dan guru,” tutupnya (Yopi).
Tinggalkan Balasan