Karanganyar “Ketiban Sampur” Jadi Role Model Program Binmas Operasi Rasaka Cartenz 2022

- Admin

Kamis, 20 Januari 2022 - 18:09

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Editor: Andi Saputra

ADVERTISEMENT

 


SCROLL TO RESUME CONTENT

KARANGANYAR,harian7.com – Kabupaten Karanganyar dipercaya menjadi wilayah pertama untuk program pelatihan operasi Rasaka Cartenz 2022 yang akan digelar oleh jajaran dari Mabes Polri selama sebulan, sebagai pengganti operasi Nemangkawi. 

Pelatihan sendiri nantinya bakal dilakukan salah satu perusahaan Ayam Petelur di Desa Wonosari, Gondangrejo, Karanganyar dan dibuka langsung oleh Kakor Binmas Baharkam Polri Irjen Pol Suwondo Nainggolan, bersama dengan perwakilan pejabat dari Polda Jawa Tengah dan jajaran dari Forkopimda Kabupaten Karanganyar baik Kapolres Karanganyar AKBP Much Syafi Maulla bersama dengan Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Ikhsan Agung W. 

Baca Juga:  Kapolsek Ngablak Pimpin Pengamanan Aprilan di Dusun Merapisari

Dalam sambutannya, Kakor Binmas Mabes Polri Irjen Pol Suwondo Nainggolan, mengungkapkan, bahwa pelatihan tersebut nantinya akan diikuti oleh perwakilan dari warga papua yang akan belajar untuk berlatih mengembangkan peternakan ayam petelur. Dengan harapan agar nantinya mereka bisa mengembangkan peternakan tersebut di wilayah papua. 

“Tanah papua itu sangat kaya, sehingga sangat berpotensi dalam pelaksanaan pertanian, serta peternakan yang unggul,” kata Kakorbinmas.

Diungkapkan Kakorbinmas, pelatihan yang digelar di Kabupaten Karanganyar tersebut merupakan latihan gelombang pertama dalam operasi Rasaka Cartenz 2022. Dimana dalam pelatihan tersebut, nantinya ada empat pelatihan diantaranya yakni peternakan ayam, peternakan sapi, peternakan babi, dan pertanian jagung. 

Baca Juga:  Jumat Curhat, Polsek Windusari Serap Informasi Kamtibmas

“Begitu nanti selesai dari pelatihan ini, teman – teman papua nanti bisa memberikan edukasi atau pelatihan yang sama kepada warga lainnya yang ada di Papua. Dengan harapan agar perekonomian di Papua nanti semakin berkembang,” jelas Suwondo. 

Dalam pelatihan tersebut, lebih jauh Suwondo mengatakan, pesan dari Kapolri bahwa Kabupaten Karanganyar ini menjadi kabupaten sebagai Role Model. Karena dalam pelaksanaannya, warga Papua itu nanti akan bisa langsung mempraktekan apa yang dipelajari baik dari bidang peternakan maupun pertanian. 

“Praktekan langsung dan nanti bisa untuk dapat mengaplikasikan di wilayah Papua,” tegasnya. 

Baca Juga:  Sampaikan Pesan, Polsek Tengaran Mepeske Iwak 'Emak-emak' di Acara PKK

Sementara itu, Bupati Karanganyar Juliyatmono, melalui Asisten 1 Bidang Kesra Kabupaten Karanganyar Rusmanto, mengaku pihaknya pemerintah kabupaten Karanganyar sangat berterimakasih kepada jajaran dari Mabes Polri yang sudah mempercayakan karanganyar sebagai salah satu lokasi atau tempat Role model untuk pelatihan program Operasi Rasaka Cartenz 2022. 

“Kami harapkan saudara – saudara yang dari Papua, jangan takut dan jangan ragu untuk bertanya jika nanti ada kesulitan selama pelatihan. Dan semoga nanti ilmu yang didapat dari Karanganyar ini bisa untuk mengembangkan perekonomian warga Papua,” singkatnya.

Berita Terkait

Menjelang Hari Idul Fitri, Polsek Muntilan Bagikan Sembako untuk Warga Kurang Mampu
Polresta Magelang Serahkan Bantuan Kursi Roda dan Bingkisan untuk Mbah Dullah Mundak, Kasat Lantas: Semoga bantuanya bermanfaat
Kapolsek Muntilan Sampaikan Rencana Kesiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 2025 Tingkat Kecamatan Muntilan Pada Rapat Lintas Sektoral
Dua Anggota TNI AD dan Seorang Satpam Menjadi Korban Pembacokan di Mertoyudan Magelang
Polres Salatiga Musnahkan Ribuan Botol Miras, Tuak, dan Knalpot Brong
Estafet Kepemimpinan: Polwan Kembali Pimpin Polres Salatiga
Satlantas Polres Temanggung Kunjungi Anak Yatim Piatu Berikan Bantuan dan Mengajak Belanja Baju Baru
Polda Jateng Luncurkan Valet Ride Gratis untuk Pemudik Motor

Berita Terkait

Minggu, 30 Maret 2025 - 10:18

Menjelang Hari Idul Fitri, Polsek Muntilan Bagikan Sembako untuk Warga Kurang Mampu

Sabtu, 29 Maret 2025 - 12:14

Polresta Magelang Serahkan Bantuan Kursi Roda dan Bingkisan untuk Mbah Dullah Mundak, Kasat Lantas: Semoga bantuanya bermanfaat

Rabu, 26 Maret 2025 - 15:21

Kapolsek Muntilan Sampaikan Rencana Kesiapan Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 2025 Tingkat Kecamatan Muntilan Pada Rapat Lintas Sektoral

Senin, 24 Maret 2025 - 10:54

Dua Anggota TNI AD dan Seorang Satpam Menjadi Korban Pembacokan di Mertoyudan Magelang

Sabtu, 22 Maret 2025 - 13:33

Polres Salatiga Musnahkan Ribuan Botol Miras, Tuak, dan Knalpot Brong

Jumat, 21 Maret 2025 - 21:04

Estafet Kepemimpinan: Polwan Kembali Pimpin Polres Salatiga

Sabtu, 15 Maret 2025 - 22:48

Satlantas Polres Temanggung Kunjungi Anak Yatim Piatu Berikan Bantuan dan Mengajak Belanja Baju Baru

Sabtu, 15 Maret 2025 - 16:30

Polda Jateng Luncurkan Valet Ride Gratis untuk Pemudik Motor

Berita Terbaru

error: Content is protected !!