HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Bus Tabrak Pemotor di Bukateja, Satu Orang Luka

Satu orang luka saat terjadi kecelakaan. 

PURBALINGGA | HARIAN7.COM – Kecelakaan lalu lintas antara bus dan sepeda motor terjadi di ruas jalan Desa Majasari, Kecamatan Bukateja Kabupaten Purbalingga, Minggu (5/3/2023) siang.

Akibat kejadian tersebut pengendara motor mengalami luka – luka dan harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Kapolsek Bukateja, Iptu Rohmat Setyadi  mengatakan, kecelakan lalu lintas terjadi sekitar pukul 14.20 WIB. Kecelakaan melibatkan bus bernomor polisi AA-7040-OF dengan sepeda motor Honda Revo bernomor polisi R-3210-NL.

Baca Juga:  BNNK Cilacap Gelar Tes Urine Bagi Driver & Kru Angkutan Umum

“Bus dikemudikan oleh Yusuf Pranowo (60) warga Desa Sawal, Kecamatan Sigaluh, Kabupaten Banjarnegara. Sedangkan sepeda motor dikendarai Hadi Susanto (61) warga Desa Brobot, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga,”ujarnya.

Menurutnya, Berdasarkan keterangan saksi Mujiono (40) warga Desa Majasari, sebelum kecelakaan di jalan tersebut melaju beriringan sejumlah kendaraan dari arah timur (Bukateja) menuju barat (Purbalingga). Salah satu kendaraan jenis dump truk paling depan tiba-tiba berhenti.

Baca Juga:  Hari Pencoblosan Pemilu dan Pilpres 2024, Pasar Pagi Salatiga Sepi Pengunjung

“Sepeda motor yang ada di belakangnya kemudian berusaha mendahului kendaraan yang berhenti. Begitu juga bus di belakang motor. Akibatnya bus menabrak motor dari belakang hingga terjatuh,”jelasnya.

Dia menuturkan, Akibat kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor mengalami sejumlah luka dan harus dilarikan ke rumah sakit. Korban menjalani perawatan akibat mengalami luka patah tangan kiri dan luka robek di pantat.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Kerja Bakti Bersama Warga, Bripka Aji: 'Mari kita giatkan Pos Kamling'

“Kasus kecelakaan lalu lintas tersebut kemudian diserahkan penangannya ke Unit Gakkum Satlantas Polres Purbalingga. Kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan sebagai barang bukti,”pungkasnya.

Penulis : Wahyudin

Editor   : Andi Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!