HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Reses Terakhir, Ketua Komisi B Hamzah Targetkan Tahun Depan Masalah Banjir di RW 07 Selesai 

DEPOK | HARIAN7.COM –  Reses terakhir Ketua Komisi B Hamzah di RW 07 Kelurahan Sukamaju Baru Kecamatan Tapos fokus untuk membenahi masalah banjir.

Hal tersebut di sampaikan beberapa tokoh masyarakat pada reses dimana masalah yang ada di RW 07 adalah banjir karena menurut para tokoh masyarakat dan warga meskipun hujan sebentar namun sudah banjir.

Menanggapi hal itu Hamzah mengatakan bahwa hari ini kita diskusi bagaimana masalah banjir bisa tuntas di tahun depan. “Saya mau kalau saya datang reses ada penyelesaian termasuk masalah banjir, jadi saya minta pak RW fokus masalah banjir,” katanya , saat menghadiri reses di RW 07, Senin (06/10/2025).

Baca Juga:  Kasus Stunting Terus Meningkat, TP PKK Kab Konawe Selatan Terbang ke Depok

Tidak hanya itu dirinya meminta RW untuk segera membuat proposal terkait banjir di wilayah Sukamaju Baru secara keseluruhan.

“Saya tunggu di bulan Januari semua proposal harus semua usulan harus masuk,karena untuk menanggulangi banjir harus ada sistem bagaimana bisa mengurangi debit air ,jadi usulannya membuat drainase,” paparnya.

Baca Juga:  Anggap Lecehkan Pesantren dan Kiai, DPC PKB Depok Minta KPI Tinjau Ulang Tayangan Trans7 

Tidak hanya itu bahkan dirinya meminta agar masyarakat untuk bersabar karena untuk memperbaiki jalan, drainase nya harus bagus sehingga setelah di aspal tidak lagi di rusak.

“Jadi tahun ini kita fokus membuat drainase dan saya mau usulan untuk itu jangan pakai udicth yang kecil saya minta yang besar yang ukurannya 40 x40 atau 60 x 60 supaya tuntas ,dan jangan menggunakan anggaran RW karena saya pastikan itu tidak akan cukup,” ujarnya.

“Setelah banjir selesai kita akan buat bagus jalannya mau di aspal silahkan maupun di pasang paving blok silahkan asal banjir selesai dulu, ” imbuhnya

Baca Juga:  Edi Masturo Berharap Pengembangan Situ Bisa Selaras Dengan Program Nasional, Berikut Penjelasannya 

Di akhir sambutannya dirinya berharap masalah banjir , Masalah Sekolah, masalah RTLH serta semua program unggulan Wali kota dapat di sampaikan dan di selesaikan satu persatu.

“Satu -satu ya Bu karena Walikota kita belum satu tahun baru 6 bln bagaiman 10 tahun, walikota sudah banyak janji kampanye nya yang sudah mulai di kerjakan,” tandasnya (yopi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!