HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Tanggul Jebol di Ngrapah Banyubiru, Puluhan Rumah Diterjang Bajir dan Dua Warga Alami Luka-Luka

Laporan: Muhamad Nuraeni

UNGARAN | HARIAN7.COM – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Banyubiru mengakibatkan tanggul Sungai Klegung di Desa Krapah jebol pada Selasa (10/12/2024) sekitar pukul 18.30 WIB.

Kejadian tersebut menyebabkan air meluap dan menerjang pemukiman warga.

Baca Juga:  Pos Penjagaan Mako Brimob Diserang Orang Tak Dikenal

Sekretaris Desa Krapah, Muhamad Fahmi Latif, membenarkan peristiwa tersebut saat dikonfirmasi harian7.com. “Ia betul, kejadian sekitar jam 18.30 WIB,” ujarnya.

Fahmi menjelaskan, dua warga mengalami luka dalam insiden ini, yakni seorang remaja laki-laki dan seorang perempuan berusia sekitar 16 tahun. “Yang perempuan mengalami luka agak berat,” tambahnya.

Baca Juga:  Bupati Demak Serahkan Rumah Apung & Amfibi untuk Warga Terdampak Rob di Sayung

Selain itu, sekitar 30 rumah di RT 1 RW 10 Dusun Ngendo, Desa Krapah, terdampak banjir akibat tanggul yang jebol. “Puluhan rumah diterjang banjir,” kata Fahmi.

Baca Juga:  Dukung Program Pembangunan Tiga Juta Rumah, Menteri Nusron: Ada 157 Hektare Tanah Telantar Siap Ditindaklanjuti

Hingga berita ini diturunkan, penanganan dan bantuan sedang dikoordinasikan dengan pihak terkait untuk membantu warga terdampak. (*)

Baca Juga:  Banjir Ngrapah, Petugas Fokus Evakuasi Warga Terdampak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!