HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Doa Lintas Agama Jelang Pilkada 2024, Kapolri dan Panglima TNI Serukan Persatuan

SEMARANG | HARIAN7.COM – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menghadiri doa bersama lintas agama di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (20/11/2024).

Acara ini melibatkan TNI, Polri, tokoh lintas agama, dan masyarakat untuk mendoakan Pilkada Serentak 2024 berjalan aman dan lancar.

Baca Juga:  DAMAI! Kasus Perusakan Ambulans oleh Oknum Sopir Truk di Solo

Doa lintas agama ini diwarnai ceramah kebangsaan oleh Muhammad Iqdam Kholid dan dihadiri tokoh-tokoh penting seperti Forkopimda Jateng, Ketua MUI, Ketua NU, Ketua Muhammadiyah Jateng, serta jajaran Polda dan Kodam IV Diponegoro.

Baca Juga:  Polemik Kewenangan: Dugaan Intervensi Walikota Terpilih Memicu Ketegangan di Pemerintahan Salatiga

Kapolri mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi selama proses pilkada berlangsung. “Masyarakat jangan terpancing provokasi atau hal-hal yang bisa memecah belah persatuan,” ujarnya.

Baca Juga:  Ada Cinta di Balik Kerjasama: Rutan dan Polres Salatiga Bersatu untuk Keamanan dan Pelayanan

Ia menegaskan bahwa siapa pun pemimpin yang terpilih harus menjaga persatuan dan fokus pada kesejahteraan rakyat. Acara ini menjadi bagian dari upaya menciptakan suasana kondusif dan harmonis jelang Pilkada 2024.(hm/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!