HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Polres Magelang Serahkan Bantuan APD Dan Kebutuhan Lain Untuk Petugas Medis Serta Beri Dukungan Moril

Saat penyerahan bantuan kepada tenaga medis.

MAGELANG,harian7.com – Sebagai tanda ucapan terimakasih kepada pejuang kemanusiaan, Polres Magelang  mengadakan Bhakti Sosial dengan memberikan bantuan APD kepada para petugas Medis di Rumah sakit yang ada di Magelang.

“Bantuan ini merupakan ucapan terima kasih kami jajaran Kepolisian Polres Magelang , untuk segala pengorbanan, keihklasan dan  semangat seluruh pejuang kesehatan  dari  tenaga medis yang berada di garda terdepan melawan pademik Virus Corona / Covid-19,”kata  Kapolres Magelang AKBP Pungky Bhuana Santoso, SH.SIK,M.Si. disela sela penyerahan secara simbolis bantuan APD kepada para perwakilan tenaga medis yang dilangsungkan di Loby Mapolres Magelang , Jumat, (17/04/2020) siang.

Baca Juga:  Kapolda Jateng Kunjungi Kondisi Pengungsian Banjir di Demak

Bantuan yang kami serahkan berupakan APD dan sekedar makanan serta susu kepada petugas medis rumah sakit rujukan yang saat ini sedang berjuang didepan untuk menyembuhkan warga yang terdampak virus corona. Lanjutnya.

Kegiatan ini juga merupakan bagian Program Polda Jawa Tengah yang hari ini serentak mengadakan bhakti sosial, bergerak memberikan motifasi morill ataupun benda yang sekiranya dibutuhkan, sejujurnya kami tidak tahu secara terperinci apa barang barang yang dibutuhkan oleh rumah sakit.

Baca Juga:  Polres Semarang Ikuti Upacara Detik-Detik Kemerdekaan RI di Gor Pandanaran Wujil

Lanjut Kapolres, bantuan berupa APD, sekedar makanan dan susu, merupakan salah satu bentuk perhatian kami kepada para tenaga medis (dokter perawat), dan pekerja di rumah sakit.  Semoga mulai saat ini kedepan  mereka mendapatkan perlindungan dari Tuhan Yang Maha Esa serta diberikan kesehatan dan keselamatan dan tetap semangat nantinya bangsa indonesia akan terbebas dari wabah Covid-19.

Baca Juga:  Cegah Penyebaran Virus Covid-19, Personil Polres Salatiga Bersihkan Tempat Ibadah

” Mudah mudahan dengan kegiatan ini akan meningkatkan hubungan Kami dengan tenaga medis akan lebih dekat lagi,”ucapnya.

“Adapun bantuan APD sebanyak 4 (empat) paket diberikan kepada 4 Rumah Sakit di wilayah Kabupaten Magelang antara lain RSU Muntilan, RS Merah Putih Mertoyudan, RSIA Muntilan dan RS Shubanul Wathon Tegalrejo, berupa Face shield (80 buah), Masker bedah (20 box),Baju cover all (40 buah), Roti biskuit 24 kaleng besar dan  Susu beruang 20 krat,” pungkas Kapolres. (Ady Prasetyo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!