HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA


Agar Terhindar Covid – 19, TNI dan Polri Lakukan Pengamanan Pembagian BLT Desa

Warga saat menerima bantuan tunai langsung (BLT) 


BLORA, Harian7.com – Sejumlah 132 Keluarga menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang dilaksanakan di Balai Desa Trembul, Selasa (03/11) berjalan sesuai dengan protokol kesehatan.

Untuk menjaga keamanan serta memastikan pelaksanaan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bhabinkamtibmas desa Trembul Polsek Ngawen Polres Blora Bripka Wahyudi Purno bersama Babinsa Sertu Sukardi serta Kepala Desa Trembul Muhammad imfroni melakukan pengamanan dan pemantauan.

Baca Juga:  Dihadapan Menteri PPPA, Unicef dan Gubernur Jateng, Forum Anak se Jateng Sampaikan 11 Aspirasi

Bhabinkamtibmas desa Trembul Bripka Wahyudi Purno mengatakan bahwa selain untuk antisipasi tindak kejahatan, kehadiran dirinya bersama Babinsa juga memastikan bahwa pelaksanaan pembagian BLT DD tersebut sesuai dengan protokol kesehatan. 

“Kami dari TNI, Polri dan Kepala Desa selalu memantau kegiatan masyarakat, apalagi kegiatan ini dihadiri banyak massa, untuk itulah kita lakukan penjagaan agar aman dan bebas dari Covid-19,”ujarnya. 

Baca Juga:  Budi Kiatno SH Terpilih Ketum Baru DPD Askonas Jateng 2020 - 2025

Kepala Desa Trembul Muhammad imfroni menuturkan kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang ikut mengamankan kegiatan tersebut, pihaknya mengaku lebih aman dan tenang.

“Tentunya dengan kehadiran petugas TNI dan Kepolisian, kami merasa lebih tenang apalagi bantuan yang kita bagikan adalah uang tunai, jadi kami imbau kepada warga penerima agar hati hati dalam membawa uangnya,”ucapnya. 

Baca Juga:  Bus Trans Jateng Mudahkan Transportasi Bagi Para Buruh di Jateng

Sementara itu, Kapolsek Ngawen Iptu Sunarto menyatakan bahwa pihaknya selalu mengimbau kepada anggotanya terutama Bhabinkamtibmas untuk selalu menjalin sinergi dengan seluruh elemen masyarakat, terutama dalam pelaksanaan tugas agar lebih optimal dan tepat sasaran, 

“Dalam pelaksanaan tugas, kita utamakan sinergitas dan tentunya selalu mengutamakan tindakan tegas dan humanis dilapangan,”pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!