Kapolres Ngawi Pimpin Upacara kenaikan Pangkat Pengabdian Anggota dan ASN
Laporan: Budi Santoso | Kontributor Ngaw
NGAWI,harian7.com – Polres Ngawi menggelar upacara kenaikan pangkat pengabdian Anggota dan ASN yang bertugas di Polres setempat. Kenaikan pangkat tersebut sebagai wujud penghargaan atas dedikasi yang telah diberikan untuk institusi Polri. Maka Polres Ngawi mengajukan kenaikan pangkat penghargaan setingkat lebih tinggi dari sebelumnya.
Upacara Kenaikan Pangkat Reguler dipimpin langsung oleh Kapolres Ngawi AKBP Wayan Winaya, S.I.K., M.H., dan diikuti Wakapolres, seluruh Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran dan Perwira Staf Polres Ngawi serta Bhayangkari Polres Ngawi, di Mapolres setempat Rabu (6/1/2021).
Kapolres Ngawi AKBP Wayan Winaya, S.I.K.,mengatakan, sebanyak 7 anggota Polri dan 2 orang PNS Polri mendapatkan kenaikan pangkat Periode 1 Januari 2021. Kenaikan pangkat ini diberikan kepada anggota Polri karena dinilai layak dalam pengabdian serta mendapat penilaian baik pula dari pimpinan.
“Penilaian karena pengabdian tanpa cacat, kerja keras dedikasi tinggi dan loyalitas dari personel Polri itu sendiri,”kata Kapolres.
Kapolres berharap, kenaikan pangkat ini pun diharapkan menjadi inspirasi bagi anggota lain untuk bekerja lebih baik lagi dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.
“Penghargaan bagi anggota Polri adalah wujud perhatian pimpinan sekaligus anugerah yang patut disyukuri. Ke depan semakin semakin giat dalam kinerja dan menambah motivasi,”pungkas Kapolres.
Sementara dari data diterima harian7.com, anggota Polres Ngawi yang menerima kenaikan pangkat periode 1 Januari 2021 antara lain, IPTU ke AKP sebanyak 8 anggota, Reguler 7 anggota , Pengabdian 1 anggota, IPDA ke IPTU 12 anggota, AIPDA ke AIPTU 9 anggota, BRIPKA ke AIPDA 27 anggota, BRIGADIR ke BRIPKA 26 anggota, BRIPTU ke BRIGADIR 2 anggota dan BRIPDA ke BRIPTU 24 anggota. Sedangkan kenaikan untuk ASN yakni PENGATUR ke PENGATUR TK I 1 orang
PENGDA ke PENGDA TK I 1 orang.(*)
Tinggalkan Balasan