Unit BPKB Satlantas Polresta Cilacap Berikan Snack Roti kepada Pemohon BPKB, Wujud Pelayanan Excellent kepada Masyarakat
Pewarta : Rusmono|Kaperwil Jateng
CILACAP | HARIAN7.COM – Aipda Tri Wahyudi dan Briptu Siti Aminah dari Unit BPKB Satlantas Polresta Cilacap memberikan snack roti kepada pemohon BPKB yang datang ke kantor Unit BPKB, Senin, (10/11/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan excellent yang diberikan oleh Unit BPKB kepada masyarakat.
Snack roti ini diberikan kepada pemohon BPKB yang sedang menunggu proses pengurusan dokumen BPKB. Dengan demikian, mereka dapat merasa lebih nyaman dan tidak merasa lelah saat menunggu.
“Kami ingin memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, sehingga mereka merasa puas dan nyaman saat mengurus dokumen BPKB,” ujar Kasat Lantas Polresta Cilacap, Kompol Arpan. (*)
Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini












Tinggalkan Balasan