Arus Mudik Meningkat, 43.807 Pemudik Tiba di Stasiun Semarang
SEMARANG | HARIAN7.COM – Arus mudik Lebaran 2025 semakin terasa. Hingga H-5 atau Rabu (26/3/2025), sebanyak 43.807 pemudik tercatat telah tiba di Stasiun Kereta Api (KA) Semarang Tawang dan Semarang Poncol dalam lima hari terakhir. Rata-rata, ada 8.761 penumpang yang tiba setiap harinya.
Jika dirinci, Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng mencatat kedatangan 25.294 penumpang, atau sekitar 5.059 penumpang per hari. Sementara itu, Stasiun Semarang Poncol menerima 18.513 penumpang dengan rata-rata harian 3.703 orang.
Lonjakan Penumpang Diprediksi H-2 Lebaran
Manager Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo, menyebutkan bahwa jumlah pemudik yang datang diperkirakan terus meningkat hingga puncak arus mudik.
“Selama lima hari masa angkutan Lebaran, lebih dari 43.000 penumpang turun di Stasiun Semarang Tawang dan Semarang Poncol,” ujar Franoto pada Rabu (26/3/2025).
Menurut perkiraan, puncak kedatangan pemudik akan terjadi pada Sabtu (29/3/2025) atau H-2 Lebaran. Pada hari itu, jumlah penumpang di Stasiun Semarang Tawang diprediksi mencapai 28.425 orang, sementara di Stasiun Semarang Poncol bisa menyentuh angka 32.559 orang.
Tak hanya kedatangan, jumlah pemudik yang berangkat dari kedua stasiun tersebut juga cukup tinggi. Tercatat, sebanyak 60.984 penumpang telah meninggalkan Semarang dalam lima hari terakhir, atau rata-rata 12.197 orang per hari.
Dari Jakarta ke Semarang, Hingga Tegal dan Cepu
Sebagian besar penumpang yang berangkat menggunakan kereta api didominasi oleh perjalanan lokal, dengan tujuan utama ke Semarang, Pekalongan, Pemalang, Tegal, Ngrombo, dan Cepu.
Sementara itu, para pemudik yang tiba di Stasiun Semarang umumnya berasal dari kota-kota besar seperti Jakarta, Cirebon, dan Surabaya.
Dengan arus mudik yang semakin meningkat, kesiapan sarana dan prasarana di stasiun menjadi kunci kelancaran perjalanan. PT KAI pun terus berupaya memberikan layanan terbaik agar perjalanan mudik tahun ini tetap nyaman dan aman.(Zia)
Tinggalkan Balasan