HARIAN 7

JENDELA INFORMASI DAN MITRA BISNIS ANDA

Di Salatiga, Ada Bakso Pethel Cak Har Yang Rasanya Bikin Ketagihan

Laporan : Muhamad Nuraeni

SALATIGA | HARIAN7.COM – Ketika berkunjung ke Kota Salatiga, rasanya akan kurang lengkap tanpa menikmati aneka hidangan kulinernya.

Selain faktor geografis yang mendukung, udara sejuk dan letak yang sangat strategis, serta bangunan berarsitektur Indis yang mewah, Kota Salatiga juga memiliki berbagai macam kuliner yang cocok untuk dikunjungi salah satunya bakso.

Bakso sendiri merupakan jenis makanan berbentuk bola yang dibuat dari campuran daging sapi giling dan tepung tapioka.

Di Salatiga sendiri ada satu warung bakso dengan view pemandangan gunung Merbabu milik Vivi Ariyani (38).

Kuliner bakso milik Vivi ini bernama Bakso Pethel Cak Har yang berada di Jalan Tingkir – Suruh tepatnya di Exit Tol Salatiga.

Vivi Ariyani mengaku mebuka warung bakso berawal dari dirinya melihat di sekitar wilayah Exit Tol Salatiga menuju Tingkir tidak ada kuliner yang berkuah. 

Baca Juga:  Benda-benda Cagar Budaya Dipamerkan di Museum Pandanaran

Selain itu juga karena kuliner bakso karena bakso sendiri merupakan sebuah makanan yang dapat di jangkau semua masyarakat.

“Bisa dibilang kalau bakso itu disukai oleh semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa,” kata Vivi kepada harian7.com, Rabu (15/2/2023).

Vivi menuturkan, saat menikmati kuliner bakso disini, para pengunjung dapat sekaligus refresing dengan cara ngebakso sambil menikmati hamparan persawahan dengan latar belakang gunung Merbabu.

Baca Juga:  Cuti Kampanye Rampung, Ganjar Pranowo Kembali Jabat Gubernur Jateng

“Kalau disini menikmati bakso yang panas, segar dan berkuah sambil menikmati pemandangan sawah yang hijau,”tuturnya.

Biasanya warung bakso memiliki konsep indoor, namun Vivi menyulap warung bakso miliknya dengan konsep semi outdoor.

“Selain hamparan persawahan, untuk menikmati bakso disini tidak terlalu panas karena konsep kita semi outdoor,”jelasnya.

Ada berbagai menu bakso yang ada di Bakso Pethel Cak Har seperti bakso biasa, pethel, hotplate dan lainnya.

Vivi menambahkan, di warung ini ada menu unggulan yakni bakso pethel sendiri merupakan salah satu menu unggulan dari warung bakso ini.

Bakso pethel ini bukan bakso yang memiliki bentuk bulat seperti bola, namun bakso yang berbentuk seperti kapak dan disajikan di hotplate dengan toping sambal spesial.

Baca Juga:  Toyota Limo Habis Terbakar, Beruntung Api Berhasil Dipadamkan Sehingga Tidak Menjalar

“Pethel dalam bahasa jawa yakni kapak, kita buat bakso ini dari rusuk sapi yang dibungkus dengan adonan bakso dan bentuknya nanti seperti pethel atau kapak,”beber Vivi.

Selain bakso, di warung kuliner ini juga menyajikan menu soto lamongan yang buka setiap hari mulai pagi hingga malam hari.

Sadanu salah satu pengunjung mengaku baru kali ini merasakan lezatnya bakso. Dia mengaku bakso di warung ini beda dengan yang lainya.

“Disini rasanya beda mas. Lebih lezat dan nikmat. Selain itu harganya juga murah,”tuturnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!